Advertisement
Saat Pandemi Covid-19, Orang Kaya Indonesia Malah Tambah Banyak

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Ekonom senior Faisal Basri mengatakan jumlah orang dewasa di Indonesia yang memiliki kekayaan di atas US$1 juta atau Rp14,48 miliar meningkat meskipun perekonomian diterpa pandemi Covid-19.
Pernyataan itu merujuk penelitian Credit Suisse, lembaga keuangan internasional yang berbasis di Zurich, Swiss pada 2020.
Advertisement
“Pandemi mengakibatkan perekonomian Indonesia merosot [kontraksi]. Namun, jumlah orang dewasa dengan kekayaan di atas US$1 juta naik tajam sebesar 61,7 persen, dari 106.215 orang tahun 2019 menjadi 171.740 orang,” cuitnya di media sosial pada Sabtu (10/7/2021).
Sebelumnya, ekonom Awalil Rizky memaparkan analisis yang diambil dari sumber yang sama, bahwa meski pandemi meningkatkan pengangguran dan kemiskinan di Indonesia, penduduk super kaya bertambah pada rentang 2019–2020.
“Pada 2014: 98.487 orang. Jumlah sangat kaya [>US$100 juta] bertambah: 341 orang [2019] menjadi 417 orang [2020],” katanya.
Dari tabel yang dipaparkan, kenaikan juga terjadi di kelompok yang lebih kaya. Contohnya saja, jumlah orang dewasa di Indonesia dengan kekayaan US$10 juta hingga US$50 juta atau Rp144,87 miliar hingga Rp724,36 miliar naik menjadi 7.616 orang pada 2020 dibandingkan setahun sebelumnya sebanyak 5.210 orang.
Bahkan, orang dengan kekayaan di atas US$500 juta atau Rp7,24t riliun ada sebanyak 50 orang pada 2020, bertambah empat orang dibandingkan pada 2019.
Data tersebut muncul ketika terdapat sebanyak 4,4 persen dari total kekayaan rumah tangga global merugi sepanjang Januari–Maret 2020, dikutip dari Global Wealth Report pada 2021 yang diterbitkan oleh Credit Suisse. Sementara kekayaan orang dewasa di dunia turun 4,7 persen.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Pemerintah Sebut Makan Bergizi Gratis Telah Menjangkau 5,58 Juta Orang
- Pemilu dan Pilkada Diputuskan Diadakan Terpisah, DPR Pertanyakan Posisi Mahkamah Konstitusi
- Terungkap, Mantan Wali Kota Semarang Mbak Ita Melarang Pegawai Bapenda Hindari Panggilan KPK
- Sidang Suap Mantan Wali Kota Semarang, Kepala Bapenda Setor Rp1,2 Miliar ke Mbak Ita
- Pasangan Gay di Lamongan Dicokok Polisi Karena Bikin Konten Pornografi di FB-MiChat
Advertisement

Perpustakaan Kota Jogja Kini Buka hingga Malam Hari, Ini Jadwalnya
Advertisement

Kampung Wisata Bisa Jadi Referensi Kunjungan Saat Liburan Sekolah
Advertisement
Berita Populer
- Paket Makan Bergizi Gratis Selama Liburan Sekolah, dari Roti, Telur, hingga Buah
- Iran Kirim Surat ke PBB, Minta AS dan Israel Tanggung Jawab atas Agresi
- Donald Trump Sebut Iran Punya 4 Situs Nuklir Utama
- Polda Lampung Tindak 693 kendaraan ODOL
- Guru Ngaji di Jaksel Cabuli 10 Santri Perempuan, Begini Modusnya
- Satgas Pangan Panggil Produsen 212 Merek Beras Nakal Hari Ini
- Langgar Hukum Internasional, Indonesia Kecam Serangan ke Iran
Advertisement
Advertisement