Advertisement
Wow, Bungkus Bekas BTS Meal Laku Dijual Rp599.000

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Bungkus bekas kemasan BTS Meal yang diluncurkan McDonald’s di Indonesia pada Rabu (9/6/2021) laku terjual dengan harga Rp599.000.
Berdasarkan penelusuran JIBI/Solopos ada sejumlah toko online di e-commerce yang menjual bungkus bekas kemasan tersebut. Salah satu toko di Tokopedia menjual tiga paket bungkus BTS Meal seharga Rp599.000.
Advertisement
Ada juga penjual lain yang menwarkan bungkus bekas kemasan makanan cepat saji berwarna ungu muda itu seharga Rp500.000. Paket itu terdiri dari 1 paper McD BTS beserta cup, tempat nuget, dan kantung kertas.
BACA JUGA : McDonald's Indonesia Jualan BTS Meal Hingga Juli, Bagaimana Stoknya?
Bahkan, ada juga penjual yang menawarkan paper cup BTS Meal seharga Rp300.000.
Seperti diberitakan sebelumnya, menu makanan cepat saji yang dirilis McDonald’s bekerja sama dengan boy band Korea Selatan, BTS, itu dirilis di Indonesia pada Rabu (9/6/2021).
Indonesia merupakan negara ke-50 yang menjadi pasar makanan cepat saji tersebut.
Satu paket BTS Meal dibanderol Rp40.909 belum termasuk PPN. Paket makan ini berisi 9 potong Chicken McNugget, French Fries Medium, Cola Medium, serta Cajun dan Chili Sauce.
Menu ini menjadi istimewa karena berisi makanan favorit personel BTS.
BACA JUGA : Ojol Berkerumun Demi BTS Meal McDonald's, Ini Tanggapan Gojek
Bagi yang ingin memesan, BTS Meal hanya tersedia di layanan Drive Thru McDonald's Indonesia dan pemesanan online via aplikasi McDelivery, GoFood, GrabFood, dan ShopeeFood.
Pemesanannya tidak diperbolehkan langsung di konter bagian dalam McDonald's Indonesia, karena tidak tersedia untuk dine in dan take away.
Peluncuran menu terbaru ini memicu kerumunan massa yang berimbas pada pelanggaran protokol kesehatan. Satgas Covid-19 di beberapa daerah, termasuk di Jakarta, Kota Solo, Sukoharjo, dan Semarang sampai harus turun tangan membubarkan massa yang mengantre di kedai makanan cepat saji itu demi mendapatkan menu terbaru BTS.
Bahkan lima gerai McDonald’s di Kota Semarang terpaksa ditutup akibat pelanggaran protokol kesehatan tersebut.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Solopos
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Penerima Bansos Terlibat Judol, Wakil Ketua MPR: Layak Diganti
- Top Ten News Harianjogja.com, Sabtu 12 Juli 2025: Dari Tom Lembong Sampai Harganas
- Pangkas Birokrasi Federal, Donald Trump Pecat 1.300 Pegawai Departemen Luar Negeri
- Jumlah Penduduk Indonesia Capai 286,69 Juta Jiwa per Juni 2025, Terbanyak Laki-Laki
- Kasus Chromebook, Kejaksaan Agung Menggeledah Kantor GoTo dan Menyita Ratusan Dokumen
Advertisement

10 SD Tidak Dapat Murid Baru di Gunungkidul Tak Langsung Ditutup
Advertisement
Tren Baru Libur Sekolah ke Jogja Mengarah ke Quality Tourism
Advertisement
Berita Populer
- BGN Minta Anggaran Makan Bergizi Gratis Ditambah Jadi Rp335 Triliun
- Polda Metro Jaya Targetkan Penyelidikan Kasus Kematian Diplomat Staf Kemenlu Rampung dalam Sepekan
- Hasil Penulisan Ulang Sejarah Bakal Diuji Publik 20 Juli 2025
- Tersangka Korupsi Minyak Mentah Riza Chalid Diduga Sudah Berada di Singapura, Kejagung Masukkan ke Daftar Cekal
- Kasus Chromebook, Kejaksaan Agung Menggeledah Kantor GoTo dan Menyita Ratusan Dokumen
- Jumlah Penduduk Indonesia Capai 286,69 Juta Jiwa per Juni 2025, Terbanyak Laki-Laki
- Jaksa Sebut Tom Lembong Tak Terima Uang, Tapi Kebijakannya Untungkan 10 Pihak
Advertisement
Advertisement