Advertisement
Garap Tol Solo-Jogja-YIA, PT Adhi Karya Dapat Kontrak Proyek Senilai Rp7,8 Triliun
Ilustrasi jalan tol. - JIBI/M. Ferri Setiawan
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA--PT Adhi Karya (Persero) Tbk atau ADHI menandatangani kontrak baru untuk pembangunan jalan tol ruas Solo-Yogyakarta-YIA Kulonprogo senilai Rp7,8 triliun (di luar pajak), di Jakarta, Rabu, dengan PT Jogjasolo Marga Makmur selaku pemilik proyek, sementara ADHI selaku kontraktor pelaksana.
Dalam kontrak ini, ADHI mengerjakan dua paket pembangunan untuk Paket 1.1 Ruas Kartasura-Klaten sepanjang 22,3 km dan Paket 2.2 Ruas Monjali-Gamping sepanjang 14 km.
Advertisement
"Besar harapan, nantinya tol ini mampu meningkatkan perekonomian dan arus distribusi logistik di daerah setempat," kata Corporate Secretary Adhi Karya Parwanto Noegroho dalam keterangan tertulis di Jakarta, Rabu (25/11/2020).
Pekerjaan proyek direncanakan akan dilaksanakan selama 730 hari kalender sejak diterbitkannya Surat Perintah Mulai Kerja. Ruas tol itu merupakan bagian dari segitiga emas Jawa Tengah, yaitu Yogyakarta-Solo-Semarang (Joglosemar) yang saling terkoneksi dengan tol Solo-Semarang dan tol Yogyakarta-Bawen.
Dengan perolehan kontrak baru dari Tol Ruas Solo-Yogyakarta-YIA Kulonprogo sebesar Rp7,8 triliun (di luar pajak) itu, maka perolehan kontrak baru perseroan menjadi Rp16,8 triliun dan total Order Book BUMN konstruksi itu menjadi Rp47,3 triliun.
Dalam dua hari ini, ADHI telah mampu membuku kontrak baru senilai Rp8,7 triliun, terdiri dari paket pembangunan Jalan Tol Serang-Panimbang Seksi III Ruas Cileles-Panimbang dan Pembangunan Jalan Tol Ruas Solo-Yogyakarta-NYIA Kulonprogo.
Selain itu, ADHI juga telah menerima penetapan pemenang dari beberapa proyek baru yang diharapkan proses penandatanganan kontraknya akan dilakukan dalam waktu dekat ini.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Guru dan Siswa Keracunan, Distribusi MBG di SMPN 2 Mlati Disetop
Advertisement
Desa Wisata Adat Osing Kemiren Banyuwangi Masuk Jaringan Terbaik Dunia
Advertisement
Berita Populer
- Pohon Tumbang Timpa Lexus, Pengemudi Meninggal Dunia
- Mahfud: Pembentukan Komite Reformasi Polri Tak Ada Kabar Lanjutan
- Flashmob Harmoni Pesona Batik Magelang Pecahkan Rekor MURI
- Ini Daftar Skuad Timnas Indonesia U-17 Piala Dunia U-17 2025
- Menkop: Koperasi Merah Putih di Boyolali Jadi Percontohan
- Viral Video Warga Geruduk Rumah Polisi, Polsek Pastikan Hoaks
- Dokter Dikeroyok di Indramayu, 5 Orang Ditangkap Polisi
Advertisement
Advertisement



