Advertisement
Orang Tua Punya Peran Penting dalam Pembelajaran Jarak Jauh
Foto ilustrasi. - Antarafoto/ Ampelsa
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Orang tua memiliki peran penting dalam penerapan metode pembelajaran jarak jauh selama pandemi Covid-19.
"Seperti halnya home schooling, maka peran utama adalah yang utama," kata Komisioner Bidang Pendidikan Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI), Retno Listyarti saat dihubungi lewat telepon dari Jakarta, Jumat (12/6/2020).
Advertisement
Dalam program pembelajaran jarak jauh atau sekolah dari rumah, ia mengatakan, orang tua harus menggantikan sebagian dari peran guru.
Ia mengatakan, para guru membimbing anak belajar dan menyampaikan penugasan lewat komunikasi langsung dengan siswa via daring selama proses pembelajaran jarak jauh.
Setelah proses belajar via daring selesai, ia melanjutkan, orang tua harus mengambil alih tugas membimbing dan mendampingi anak belajar dan mengerjakan tugas dari guru di rumah.
"Jadi tugas yang membimbing, yang memfasilitasi, menemani yang selama ini dilakukan guru, itu pindah ke orang tua sebenarnya," kata dia.
Para orang tua, ia mengatakan, mesti menyadari peran penting mereka dalam proses pembelajaran anak selama masa pandemi dan tidak mengesampingkan tugas mereka dalam membimbing, mendampingi, dan memfasilitasi anak belajar selama masa ini.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Petani Sleman Dapat Perlindungan Asuransi dari APBD 2026
Advertisement
Malaysia Perkenalkan Panda Raksasa Baru Chen Xing dan Xiao Yue
Advertisement
Berita Populer
- Film Bidadari Surga Tayang 15 Januari 2026, Angkat Kisah Hijrah
- Sebagian ASN Sleman Gaptek, Penggunaan Corpu Belum Maksimal
- Dana Desa Bantul 2026 untuk Kopdes Masih Tunggu Arahan
- Pola Hubungan yang Sering Disalahartikan sebagai Cinta
- DIY Capai Swasembada Beras, Lahan Sawah Terus Menyusut
- Dampak Banjir, Mahasiswa Aceh Tamiang di Jogja Kesulitan Bayar UKT
- Pemkab Sleman Terapkan Manajemen Talenta ASN Bersama BKN
Advertisement
Advertisement



