Advertisement
Hati-Hati Beraktivitas di Luar Rumah, 85% Kasus Corona di Indonesia Adalah OTG

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA- Orang tanpa gejala (OTG) disebut mendominasi kasus Corona di Indonesia.
Kepala Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Doni Monardo menyebut 85 persen pasien positif virus corona di Indonesia merupakan orang tanpa gejala (OTG). Ia meminta masyarakat untuk berhati-hati saat beraktivitas di luar rumah.
Advertisement
"(Data) ini saya dapat dari sejumlah pimpinan laboratorium mengatakan dari hasil yang diperiksa laboratorium PCR, swab-nya ternyata sekitar 85 persen itu masyarakat yang tak menunjukkan gejala tapi dia positif Covid-19," kata Doni saat berbincang dengan iNews di BNPB, Sabtu (6/6/2020).
Doni meminta agar masyarakat selalu memerhatikan protokol kesehatan saat melakukan aktivitas di luar rumah. Ia pun meminta untuk berani menegur ketika ada masyarakat yang berkerumun.
"Kalau kita akan ke suatu tempat katakanlah ke terminal dan menunggu beberapa saat ada kerumunan di sekitar situ, maka harus ada keberanian untuk mengingatkan jangan berkumpul, diantara kel masyarakat itu bisa saja mereka yang OTG," jelasnya.
Karena itu Doni yang juga Kepala BNPB itu juga meminta masyarakat untuk tidak bepergian jika bisa melaksanakan dari rumah. Sebab jika tertular akan sangat berbahaya bagi mereka yang memiliki penyakit penyerta.
"Kalau kelompok (OTG) ini berada di kita katakanlah di antaranya ada penyakit penyerta atau kormorbid seperti kanker, ginjal, hepatitis, maka ketika orang tersebur terpapar maka akan menimbulkan risiko yang sangat tinggi," tandasnya.
Artikel ini telah tayang di Okezone.com berjudul "85 Persen Pasien Positif Corona Orang Tanpa Gejala"
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Okezone.com
Berita Lainnya
- Tekuk TNI AU, Tim Putri Petrokimia Gresik Juara Livoli Divisi Utama 2023
- Akhiri Penantian 18 Tahun, Tim Putri Petrokimia Juara Livoli Divisi Utama 2023
- Ratusan Off Roader Uji Adrenalin di Tanjakan Kapolda dan Kapolres di Sragen
- Pemkot Solo Larang Kampanye di Stadion Manahan, Ini Lapangan yang Diizinkan
Berita Pilihan
- Debat Capres-Cawapres Pemilu 2024, Ini Format Lengkapnya
- Kasus Covid-19 Melonjak di Beberapa Negara, Kementerian Kesehatan: Akibat Varian Baru
- Google Doodle Menampilkan Kapal Pinisi Indonesia, Ini Asal Sejarahnya
- Jumlah Perokok Anak di Indonesia Makin Banyak, IDAI Sebut Akibat Tuyul Nikotin
- Empat Anak Tewas di Jagakarsa, Polisi Temukan Pesan Bertuliskan "Puas Bunda, tx for All" di TKP
Advertisement

Gelar Jelajah Ruang Menoreh Geoheritage Banjaroya, Ini yang Diinginkan Pemkab Kulonprogo
Advertisement

Cari Tempat Seru untuk Berkemah? Ini Rekomendasi Spot Camping di Gunungkidul
Advertisement
Berita Populer
- Turki Ajak Masyarakat Dunia Tuntut Israel atas Kejahatan Perang di Gaza
- Vladimir Putin Kembali Maju dalam Pemilu Presiden Rusia Maret 2024
- Tambang Freeport Disebut-sebut Baru Habis 1 Abad Lagi
- Polisi Masih Dalami Motif Pembunuhan 4 Anak di Jagakarsa
- Pemerintah Pusat Bahas Serius Pengungsi Rohingya, Menkopolhukam: Ada Dugaan TPPO
- Cegah Melonjaknya Kasus Covid-19, Pemeriksaan Kedatangan di Bandara Soekarno Hatta Diperketat
- Mutiara Baswedan dan Alam Ganjar Main Bareng
Advertisement
Advertisement