Advertisement
Senin Pagi, Wapres Ma'ruf Melayat Gus Sholah
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Wakil Presiden Ma'ruf Amin melayat ke rumah duka Gus Sholah di Mampang, Jakarta Selatan,Senin (3/2/2020) pagi. Ma'ruf Amin tiba di rumah duka, Jalan Bangka Raya Nomor 2C, Mampang, Jakarta Selatan pukul 05.20 WIB. Ma'ruf kemudian sempat menjadi Imam Salat Jenazah.
Selama kurang lebih 30 menit, Ma'ruf kemudian keluar dari rumah duka. Ma'ruf mengatakan Gus Sholah adalah salah satu tokoh yang banyak mengabdikan diri terhadap masalah kenegaraan dan keagamaan.
Advertisement
"Orang yang banyak mengabdikan diri terhadap masalah kenegaraan, keagamaan. Yang pasti beliau saat memimpin Tebuireng, pesantren itu menjadi maju, berkembang dan banyak perubahan besar dalam pembangunan pesantrennya. Selain menambah jumlah santri, juga ada kemajuan dengan dibangunnya pesantren sains," ujar ma'ruf di lokasi.
Ma'ruf mengatakan Gus Sholah sangat intens menjalin kerukunan antar-agama Islam. Seperti menjalin hubungan antara NU dan Muhammdiyah.
BACA JUGA
"Dalam hal persaudaraan Islam beliau sangat intens bagaimana membangun ukuwah antar sesama umat islam, khususnya antara NU dan Muhammadiyah," jelas Ma'ruf.
Ma'ruf menyebut almarhum juga senantiasa merajut hubungan kebangsaan. Ma'ruf menuturkan bahwa Gus Sholah selalu aktif dalam pembangunan Sumber Daya Manusia (SDM).
"Dan beliau juga adik dari Gus Dur, selain melanjutkan apa yang telah dilakukan oleh Gus Dur, merajut kebangsaan dan demokrasi di negeri ini. Beliau orang baik dan banyak berkontribusi dalam mengelola kebangsaan hingga masalah pendidikan dan pembangunan SDM," kata dia.
Ma'ruf kemudian mengenang masa-masa bersama Gus Sholah. Ma'ruf mengaku sering berdiskusi dengannya.
"Ya banyak sekali, kebetulan sayabitu kan alumni Tebuireng. Jadi saya sering berdiskusi, sering berbicara, sering diundang untuk menyampaikan pandangan tentang kerukunan, membangun demokrasi dan ekonomi keumatan dalam pemberdayaan masyarakat, terutama bagi umat islam dan kalangan santri," jelasnya.
Lebih lanjut, Ma'ruf mengatakan Presiden Joko Widodo (Jokowi) juga akan takziah ke rumah duka. Jokowi diperkirakan tiba sekitar pukul 07.30 WIB.
"Insyaalah nanti jam setengah tujuh dari Bogor. Mungkin sampai di sini setengah delapan," pungkasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Detik.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Dari Laporan Publik hingga OTT: Kronologi Penangkapan Abdul Wahid
- Media Asing Ungkap Kamboja Tangkap 106 WNI Terkait Jaringan Penipuan
- Korban Tewas Akibat Serangan RSF di Sudan Capai 43 Orang
- Gempa Bumi Magnitudo 4,8 Bikin Panik Warga Tarakan
- Pesawat Kargo UPS yang Meledak Angkut Bahan Bakar dan Paket Besar
Advertisement
Ombudsman DIY Pastikan Tersangka Pencabulan di Patuk Ditahan
Advertisement
Wisata DEB Balkondes Karangrejo Borobudur Ditawarkan ke Eropa
Advertisement
Berita Populer
- Pelatihan Kerja Diprioritaskan bagi Keluarga Miskin Ekstrem
- Ribuan Warga Antar Jenazah Raja Kasunanan Surakarta ke Imogiri
- Pemerintah Pastikan Produksi Bioetanol Aman bagi Sektor Pangan
- Embarkasi Haji Kulonprogo Beroperasi 2026, Layani Jemaah DIY-Kedu
- Wacana Sertifikasi Kreator Konten, YouTube: Siap Diskusi
- Stunting di Jogja Turun, Wali Kota Targetkan di Bawah 10 Persen
- Pengabdian UNY Ungkap Tantangan Gender di Puskesmas
Advertisement
Advertisement



