Advertisement
Sleman Utara Berpotensi Hujan Lebat Disertai Angin dan Petir
Ilustrasi. - Antarafoto
Advertisement
Harianjogja.com, SLEMAN - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DIY memprakirakan terjadi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat disertai petir dan angin kencang di Sleman utara pada Minggu (15/12/2019).
Berdasarkan informasi yang disampaikan melalui grup BPBD DIY resmi di aplikasi Whatsapp, hujan deras tersebut juga terjadi di Gunungkidul bagian utara dan Kulonprogo utara.
Advertisement
Berdasarkan pantauan Harianjogja.com dari Sleman utara, tepatnya di wilayah Ngemplak, awan mendung sudah terjadi sejak pukul 13.00 WIB. Gemuruh suara petir juga sudah mulai terdengar pada pukul 14.00 WIB kendati air hujan belum juga turun.
Hujan dengan intensitas sedang justru sudah terjadi pada Minggu (15/12/2019) pagi sekitar pukul 06.00 WIB sampai 07.00 WIB.
BACA JUGA
BPBD DIY juga memprakirakan suhu udara 23-32 °C, kelembapan udara 63–94 %, angin bertiup dari arah tenggara, kecepatan angin 6–25 Km/jam, perairan 15-36 km/jam, dan tinggi gelombang laut di pesisir selatan DIY 1.25 - 2.0 meter.
Atas kondisi tersebut, masyarakat diimbau untuk mewaspadai potensi angin kencang di musim pancaroba, memangkas pepohonan yang sudah lapuk dan mulai membersihkan saluran air agar air hujan bisa mengalir lancar.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Program Makan Bergizi di Sleman Belum Sasar Lansia dan Difabel
Advertisement
5 Air Terjun Terindah dari Jawa hingga Sumatra, Pesonanya Bikin Takjub
Advertisement
Berita Populer
- Sleman Gelar Geosembada Award untuk Perangkat Daerah Terbaik
- Piala Dunia U-17, Brasil Matangkan Taktik Jelang Hadapi Indonesia
- Dr. Raden Stevanus : Judol Ancaman Sosial Digital yang Nyata di DIY
- Cadangan Devisa RI Naik Jadi 149,9 Miliar Dolar AS
- Fakta Unik Kota Mawsynram, Tempat Terbasah di Planet Bumi
- Ini Jadwal Lengkap Maganghub Kemnaker Batch 2 Tahun Ini
- Mahasiswa Jogja Dikeroyok di Warmindo Umbulharjo
Advertisement
Advertisement



