Advertisement
Pemerintah Segera Bangun Gedung yang Rusak Akibat Kerusuhan di Papua

Advertisement
Harianjogja.comm BULELENG — Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono akan bertolak ke Papua untuk meninjau beberapa gedung pusat pemerintah dan kantor ekonomi setelah kerusuhan yang terjadi belakangan ini.
"Besok malam saya akan ke Papua, saya akan melihat dan memperbaiki kerusakan-kerusakan yang ada sesuai dengan instruksi Presiden Jokowi," ujarnya di sela-sela kunjungan kerja ke proyek shortcut Mengwitani, Buleleng Bali, Minggu (1/9/2019).
Advertisement
Dari hasil laporan yang ia peroleh beberapa gedung yang rusak diantaranya gedung musyawarah rakyat Papua (MRP), gedung BMKG dan gedung Telkomsel. Namun, ia memfokuskan perbaikan akan dilakukan pada gedung-gedung pemerintah sehingga bisa segera digunakan untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat.
Namun, Basuki belum bisa memastikan berapa anggaran yang akan dikeluarkan dalam recovery gedung yang rusak akibat kerusakan tersebut.
Seperti diberitakan, beberapa gedung di Papua rusak akibat kerusuhan yang terjadi belakangan ini. Kerusuhan dipicu akibat protes tindakan rasisme yang terjadi sebelumnya di Malang dan Surabaya.
Personel Brimob berjaga di sekitar Asrama Mahasiswa Nayak Abepura di Kota Jayapura, Papua, Minggu (1/9/2019). Pengamanan di asrama tersebut bertujuan untuk menghindari bentrokan antar kelompok warga yang sempat terjadi pada Minggu (1/9/2019) dini hari./Antara-Zabur Karuru
Adapun dalam perkembangan lain, Penyaluran BBM menuju lembaga penyalur ke Kota dan Kabupaten Jayapura, Papua berangsur normal kembali tiga hari pascaaksi demo rasisme yang berujung anarkhisme.
Unit Manager Communication, Relations, & CSR Marketing Operation Region (MOR) VIII Maluku-Papua PT Pertamina (Persero), Brasto Galih Nugroho di Kota Jayapura, Minggu mengatakan Pertamina telah melakukan penyaluran BBM telah dilakukan sejak Sabtu (31/8/2019) ke PLN dan SPBU di wilayah Kota dan Kabupaten Jayapura serta Depot Pengisian Pesawat Udara (DPPU) Sentani di Kabupaten Jayapura.
"Truk tangki pengangkut BBM beroperasi menyalurkan BBM dari Terminal BBM Jayapura ke masing-masing lembaga penyalur dan DPPU Sentani sejak sore hingga tadi malam (31/8) pukul 21.28 WIT dengan pengamanan TNI. Total yang disalurkan sebesar 682 kilo liter (KL)," jelasnya.
Ia menyebutkan bahwa penyaluran pada Minggu (1/9/2019) dilakukan untuk memperkuat ketahanan stok di masing-masing lembaga penyalur.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis Indonesia
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Presiden Prabowo Dijadwalkan Lantik Para Duta Besar Luar Biasa
- Waspada Potensi Hujan Sedang hingga Lebat saat Mudik Lebaran 2025
- Kemenag Buka Beasiswa Indonesia Bangkit untuk Kuliah S1-S3, Ini Syarat dan Link Pendaftarannya
- Kemenag Gelar Sidang Isbat 1 Syawal 1446 H pada 29 Maret
- Jumlah Kendaraan yang Melintas di Tol Cipali Naik 40,6 Persen
Advertisement

Rencana Operasional Jembatan Pandansimo di Bantul Batal, Dishub Perkirakan Lokasi Titik Sentral Kemacetan Selama Arus Mudik Lebaran
Advertisement

Taman Wisata Candi Siapkan Atraksi Menarik Selama Liburan Lebaran 2025, Catat Tanggalnya
Advertisement
Berita Populer
- Kemenag Buka Beasiswa Indonesia Bangkit untuk Kuliah S1-S3, Ini Syarat dan Link Pendaftarannya
- Mentan Pastikan Ketersediaan Pangan Aman dan Terjangkau hingga Lebaran
- Basuki Berharap Proyek Tol IKN Tidak Terdampak Efisiensi Anggaran
- Cuaca Buruk, 6 Pesawat Tujuan Manado Dialihkan ke Gorontalo
- Waspada Potensi Hujan Sedang hingga Lebat saat Mudik Lebaran 2025
- KAI Catat 2,517 Juta Tiket Lebaran 2025 Terjual, Relasi Terpadat Jakarta-Jogja
- Pejabat Senior Hamas Meninggal Dunia Akibat Serangan Israel
Advertisement
Advertisement