Advertisement
Rasa Nyaman Jokowi ke Bamsoet, Muluskan Rencana Maju Ketum Golkar?
Ketua DPR Bambang Soesatyo. - ANTARA FOTO/Wahyu Putro A
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA--Langkah politisi Golkar Bambang Soesatyo alias Bamsoet untuk maju sebagai calon Ketua Umum Golkar diuntungkan oleh rasa nyaman Presiden Jokowi terhadap dirinya. Hal tersebut disampakan pengamat politik dari Universitas Bunda Mulia Silvanus Alvin.
"Untuk saat ini posisi Bamsoet memang berada di atas angin karena ada efek positif pasca-pertemuannya dengan Jokowi,” kata Alvin dihubungi di Jakarta, Rabu (17/7/2019).
Alvin mengatakan jika merujuk pada perbedaan durasi pertemuan antara Jokowi dengan dua kandidat calon Ketua Umum Golkar yakni Bamsoet dan Airlangga Hartarto secara terpisah, menurutnya, Bamsoet lebih unggul lantaran dapat diterima Jokowi dalam waktu yang nisbi lebih lama.
Dia mengatakan Jokowi kerap menyampaikan pesan politik yang tersirat. Durasi pertemuan antara Jokowi dengan Bamsoet yang lebih lama dibandingkan pertemuan Jokowi dengan Airlangga Hartarto menurutnya menyiratkan sesuatu.
Dia mengatakan lamanya pertemuan Jokowi dengan Bamsoet menunjukkan Presiden Terpilih 2019-2024 itu nyaman dengan Bamsoet.
"Bila pertemuan hanya sebentar, ya dapat diartikan kurang nyaman. Apalagi Jokowi ini tipe politisi yang mengedepankan 'kerja, kerja dan kerja' sehingga waktu itu sangat berharga," ujar Alvin.
Sementara untuk Airlangga, kata Alvin, posisinya diuntungkan karena saat ini yang bersangkutan merupakan Ketua Umum petahana.
Meskipun demikian Alvin menilai baik Airlangga maupun Bamsoet belum dalam posisi aman. Keduanya harus meyakinkan pemilik hak suara untuk bisa terpilih dalam Munas Golkar 2019.
Advertisement
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Setelah 20 Tahun, GEM Dibuka dan Pamerkan 100 Ribu Artefak Kuno
- Krisis Air Tehran, Stok Air Minum Diprediksi Habis dalam 2 Pekan
- Impor Pakaian Bekas Ilegal Diduga Berasal dari Tiga Negara Ini
- Kereta Khusus Petani Pedagang Rute Merak-Rangkasbitung Siap Beroperasi
- Jaksa Umumkan Tersangka Baru dalam Kasus Perampokan Museum Louvre
Advertisement
Advertisement
Wisata DEB Balkondes Karangrejo Borobudur Ditawarkan ke Eropa
Advertisement
Berita Populer
- Tambang Ilegal di Merapi Raup Rp3 Triliun Selama 2 Tahun Beroperasi
- Hingga 24 Oktober 2025, PAD Bantul Capai Rp608,9 Miliar
- Fakta Mengejutkan Venue Piala Dunia U17 dari Nova Arianto
- HUT RSJ Grhasia Jadi Momen Sinergi dan Peningkatan Layanan
- DPRD dan Eksekutif Setujui Raperda, Propemperda 2026 dan Renja 2027
- Jorge Lorenzo Tantang Marc Marquez Juara dengan Pabrikan Ketiga
- Konglomerat The Ning King Meninggal Dunia
Advertisement
Advertisement




