Advertisement
Ketua RT Ini Sibuk Jadi Bandar Togel Online

Advertisement
Harianjogja.com, OKU—KD, 49, yang merupakan Ketua Rukun Tetangga (RT) di Kelurahan Sukajadi, Kecamatan Baturaja Timur, Kabupaten Ogan Komering Ulu, Sumatera Selatan ditangkap jajaran Satreskrim Polres setempat karena menjalankan bisnis perjudian bandar togel online.
"Tersangka kami tangkap bersama anak buahnya Meprianto (38) warga yang sama saat akan bertransaksi judi togel," kata Kapolres Ogan Komering Ulu (OKU), AKBP NK Widayana seperti dilansir Antara, di Baturaja, Rabu (20/3/2019).
Advertisement
Dia menjelaskan, kedua tersangka ditangkap pada Kamis (14/3/2019) sekitar pukul 13.00 WIB di rumah pelaku KD saat menyetorkan uang hasil togel sekaligus rekap pemasangan. Dia mengungkapkan, penangkapan para tersangka ini berkat laporan dari masyarakat setempat sebelumnya karena sudah resah dengan kegiatan perjudian online yang dijalani oleh kedua pelaku," katanya.
"Apalagi KD sang bandar juga tercatat sebagai ketua RT di lingkungan Kelurahan Sukajadi sehingga membuat warga geram dan melaporkan aktifitas perjudian tersebut," tegasnya.
Dalam menjalankan bisnis tersebut, kata dia, tersangka hanya menerima pasangan togel dari pelanggannya melalui SMS untuk selanjutnya diteruskan ke Situs judi togel online Dewa Togel dengan nama akun 'berang2'.
Dalam penangkapan tersebut, polisi juga mengamankan sejumlah barang bukti yaitu antara lain satu unit tablet merk Advance, satu unit telepon genggam, uang tunai Rp 3,1 juta, buku tabungan BCA, selembar kertas rekapan togel yang keluar serta buku contangan milik tersangka KD.
“Kedua tersangka saat ini masih menjalani pemeriksaan di Mapolres OKU dan akan dijerat pasal 303 KUHP dengan ancaman hukuman di atas lima tahun penjara," tegas Kapolres.
Sementara itu tersangka KD saat dikonfirmsi mengaku jika dirinya sudah lama menjadi bandar togel untuk menambah penghasilan selain dari honor sebagai ketua RT guna memenuhi kebutuhan ekonomi.
"Kalau banyak yang pasang lumayan banyak bisa dapat Rp 200 ribu dalam seharinya, belum lagi jika ikut pasang dan menang," ujarnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Debat Capres-Cawapres Pemilu 2024, Ini Format Lengkapnya
- Kasus Covid-19 Melonjak di Beberapa Negara, Kementerian Kesehatan: Akibat Varian Baru
- Google Doodle Menampilkan Kapal Pinisi Indonesia, Ini Asal Sejarahnya
- Jumlah Perokok Anak di Indonesia Makin Banyak, IDAI Sebut Akibat Tuyul Nikotin
- Empat Anak Tewas di Jagakarsa, Polisi Temukan Pesan Bertuliskan "Puas Bunda, tx for All" di TKP
Advertisement

Antisipasi Lonjakan Pemohon Uji KIR, Dishub Bantul Usulkan Perluasan Gedung Pelayanan
Advertisement

Cari Tempat Seru untuk Berkemah? Ini Rekomendasi Spot Camping di Gunungkidul
Advertisement
Berita Populer
- Cara Prabowo-Gibran Atasi Pengangguran di Kalangan Kaum Muda
- Hakim Konstitusi Baru, Ridwan Mansyur Dilantik Hari ini, Berikut Profil Singkatnya
- Biden Peringatkan Netanyahu untuk Melindungi Warga Sipil Gaza
- Gibran: Pencegahan Stunting Harus Diikuti oleh Pembenahan Lingkungan
- Menteri ATR/BPN Ungkap Investasi di Indonesia Masih Terkendala Perizinan Lahan
- TNI Terjunkan 22.893 Personel Amankan Libur Nataru 2023
- Dewas KPK Tentukan Nasib Firli Bahuri Hari Ini
Advertisement
Advertisement