Advertisement

Hasil Identifikasi Jasad Korban JT610 Tak Ada Luka Bakar, Pesawat Tak Meledak?

Aziz Rahardyan
Selasa, 30 Oktober 2018 - 20:37 WIB
Nina Atmasari
Hasil Identifikasi Jasad Korban JT610 Tak Ada Luka Bakar, Pesawat Tak Meledak? Petugas memindahkan kantong jenazah korban pesawat Lion Air JT 610, di RS Polri, Jakarta Timur, Selasa (30/10/2018). - JIBI/Nurul Hidayat

Advertisement

Harianjogja.com, JAKARTA —RS Bhayangkara Tk I R Said Sukanto (RS Polri Kramat Jati) menyatakan bahwa kebanyakan korban Lion Air JT610 tidak mengalami luka bakar. Demikian berdasarkan hasil identifikasi umum sementara.

Kepala RS Polri Kramat Jati Kombes Pol dr Musyafak menjelaskan lebih lanjut bahwa keadaan jenazah yang tidak utuh membuat pihak RS Polri Kramat Jati hanya bisa mengambil kesimpulan identifikasi forensik secara umum.

Advertisement

"Kita tidak bisa menentukan ini meninggal di atas atau dalam [air]. Korban sendiri saja tidak utuh, yang jelas tidak ada tanda-tanda kebakaran" ujar Musyafak, Selasa (30/10/2018).

Dari identifikasi sementara tersebut, Musyafak menduga Lion Air JT610 tidak meledak atau terbakar di udara.

"Berarti mungkin tidak meledak, kalo meledak kan terbakar. Ini [identifikasi umum] dari jenazah yang kita periksa," ungkap Musyafak.

Tetapi Musyafak menjelaskan identifikasi umum dari korban saja, belum cukup untuk memastikan penyebab jatuhnya pesawat secara rinci.

Hingga kini pencarian black box dan penyelidikan dari Komite Nasional Keselamatan Transprtasi (KNKT) terus dilakukan untuk memastikan penyebab jatuhnya pesawat Lion Air JT610.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : Bisnis.com

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Pilkada Kulonprogo: Pendaftaran Panwascam Dibuka, Kebutuhan Formasi Menunggu Hasil Tes

Kulonprogo
| Sabtu, 27 April 2024, 07:57 WIB

Advertisement

alt

Sandiaga Tawarkan Ritual Melukat ke Peserta World Water Forum di Bali

Wisata
| Sabtu, 20 April 2024, 19:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement