Advertisement
Bripka Irwan Sarjana Saksi Kunci Pembantaian di Mako Brimob Depok
Suasana pascakerusuhan di Mako Brimob, Kelapa Dua, Depok. - Suara.com/Welly Hidayat
Advertisement
Harianjogja.com, DEPOK- Salah satu anggota polisi Bripka Irwan Sarjana sempat disandera napi teroris dalam ricuh di Mako Brimob Depok, Jawa Barat, Selasa (8/5/2018) malam. Beruntung ia selamat.
Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karopenmas) Mabes Polri Brigjen Muhammad Iqbal, menyampaikan pihaknya telah membebaskan anggota polisi atas nama Bripka Irwan Sarjana yang sempat disandera narapidana teroris (napiter). Hal itu dalam tragedi kericuhan di Mako Brimob, Kelapa Dua, Depok, Jawa Barat.
Advertisement
Iqbal mengatakan, yang bersangkutan masih mendapatkan perawatan medis setelah bebas dari sandera sekira 36 jam oleh para napiter. Meski begitu, ia belum dapat menyampaikan kondisi terkini terkait kesehatan Irwan Sarjana.
"Rekan kami Irwan masih dilakukan perawatan. Kami belum ada waktu menengok, doakan saja mudah-mudahan yang bersangkutan sehat," kata Iqbal di Mako Brimob, Kelapa Dua, Depok, Jawa Barat, Kamis (10/5/2018).
Berdasarkan informasi yang dihimpun, Bripka Irwan Sarjana sedang dirawat di Rumah Sakit (RS) Siloam, Jalan Garnisun Dalam, Semanggi, Jakarta Selatan. Dikatakan Iqbal, pihaknya sangat memerlukan keterangan Bripka Irwan, bagaimana para napiter itu membantai lima anggota polisi hingga gugur dalam tugas. Ia berharap Bripka Irwan segera sembuh dan kembali mengabdi kepada negara dan bangsa Indonesia.
"Ini menjadi penting bagi penyidik untuk mendapat beberapa keterangan," ujarnya.
Setidaknya ada lima anggota polisi yang gugur akibat tragedi kericuhan di Mako Brimob yang berlangsung pada Selasa 8 Mei 2018 malam WIB itu. Masing-masing adalah Bripda Wahyu Catur Pamungkas, Bripda Syukron Fadhli Idensos, Ipda Rospuji, Bripka Denny Setiadi dan Briptu Fandi.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Okezone
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- KPK Belum Tahan Yaqut dan Gus Alex, Tunggu Proses Lengkap
- Yaqut Resmi Jadi Tersangka Kasus Kuota Haji, Segini Daftar Kekayaannya
- Bahlil: Tambang untuk Ormas Tetap Jalan Meski Diuji MK
- Ketegangan Baru: Uni Eropa Kritik Klaim Donald Trump atas Greenland
- Pencurian Baut Rel di Blitar Ancam Keselamatan Kereta
Advertisement
Tekan Stunting di Bantul, Edukasi Remaja Jadi Fokus Utama
Advertisement
Destinasi Favorit Terbaru di Sleman, Tebing Breksi Geser HeHa Forest
Advertisement
Berita Populer
- Insentif Guru Swasta Terancam, DPRD DIY Siapkan Skema
- Ekspor Toyota ke Venezuela Tetap Normal di Tengah Gejolak
- Dari Malioboro, Beny Bangun Usaha Kain Perca di Kulonprogo
- Libur Nataru 2025/2026, Wisata Sleman Putar Rp362 Miliar
- Jadwal KRL Solo Jogja, Jumat 9 Januari 2026
- PSG Juara Piala Super Prancis 2025 Usai Kalahkan Marseille
- Jadwal SIM Keliling Polda DIY, Jumat 9 Januari 2026
Advertisement
Advertisement



