Advertisement
Gempa Guncang Jawa Tengah, Ratusan Bangunan Rusak, Sejumlah Warga Luka
Kondisi bangunan rusak seusai gempa di Banjarnegara, Rabu (18/4/2018). - Ist/BNPB
Advertisement
Harianjogja.com, BANJARNEGARA- Gempa bumi mengguncang sebagian wilayah Jawa Tengah, Rabu (18/4/2018). Ratusan rumah di Banjarnegara dilapokan rusak.
Sebagian wilayah Banjarnegara diguncang gempa bumi tektonik dengan kekuatan 4,4 skala richter (SR). Gempa berpusat pada kedalaman 4 kilometer pada jarak 52 kilometer utara Kebumen pada Rabu (18/4/2018) sekira pukul 13.28 WIB.
Advertisement
Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNPB, Sutopo Purwo Nugroho menjelaskan, gempa tersebut tidak berpotensi tsunami. BMKG melaporkan lokasi pusat gempa berada di darat yang diakibatkan oleh aktivitas patahan atau sesar lokal.
"Awalnya dilaporkan gempa kekuatan 4,2 SR dengan kedalaman 10 km. Namun direvisi 4,4 SR kedalaman 4 km.
BACA JUGA
Sebagian masyarakat di wilayah Banjarnegara merasakan guncangan sangat keras. Masyarakat berhamburan keluar rumah," ungkap Sutopo dalam keterangan tertulisnya.
Berdasarkan laporan sementara dari BPBD Kabupaten Banjarnegara, lanjut Sutopo, kerusakan bangunan terparah terjadi di Dusun Kebakalan Desa Kertosari, Kecamatan Kalibening, Kabupaten Banjarnegara, Provinsi Jawa Tengah.
"Bangunan rumah, sekolah, dan masjid di 3 RT dengan jumlah penduduk 136 KK mengalami kerusakan. Beberapa rumah roboh, Gedung SMKN 2 Kalibening Banjarnegara mengalami atap genting di 3 kelas ambrol, plafon ambrol, dan genteng masjid rontok," urainya.
Sutopo menambahkan, Beberapa warga dilaporkan mengalami luka-luka akibat tertimpa reruntuhan bangunan dan kini sudah dibawa ke Puskesmas terdekat dan sebagian warga diusngsikan ke rumah warga di Dusun Gunung Tawang, Kecamatan Kertosari.
"BPBD Banjarnegara sudah berada di lokasi dibantu oleh TNI, Polri, PMI, dan relawan melakukan pendataan dan penanganan darurat. Posko darurat didirikan di Kalibening. Data dampak gempa akan disampaikan berikutnya," jelas Sutopo.
Dia mengimbau masyarakat untuk tetap tenang dan tidak terpancing pada isu-isu yang menyesatkan. "BMKG melaporkan hingga saat ini belum ada gempa susulan," pungkas Sutopo.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Okezone
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Jadwal SIM Keliling Sleman Akhir November 2025, Cek Lokasi dan Jamnya
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Jadwal KSPN Malioboro-Parangtritis Kamis 27 November 2025
- Baznas-UIN Latih Mahasiswa dan Guru SLB Pengajaran Al Quran Isyarat
- Jadwal KA Prameks JogjaKutoarjo Hari Ini, Kamis 27 November
- Jadwal DAMRI YIA ke Sleman, Gamping Kamis 27 November
- Jadwal KA Bandara YIA untuk Kamis 27 November 2025
- Jadwal Lengkap KRL Solo-Jogja Hari Ini Kamis 27 November 2025
- Layanan SIM Keliling Polda DIY Kamis 27 November 2025
Advertisement
Advertisement




