Jokowi dan SBY Tak Hadir dalam Kampanye Akbar Satu1n Jakarta, Ridwan Kamil: Dukungan Tetap
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan Presiden ke-7 RI Joko Widodo (Jokowi)dipastikan tak hadir dalam Kampanye Akbar Satu1n Jakarta di Lapangan Banteng, Sabtu (23/11/2024). Hal itu dikonfirmasi oleh Ketua Tim Pemenangan Ridwan Kamil-Suswono (RIDO), Ahmad Riza Patria.
Dia mengatakan absennya kedua mantan kepala negara Indonesia itu dikarenakan adanya urusan masing-masing. Mulai dari SBY yang tengah mengalami sakit dan Jokowi yang menghadiri agenda kampanye di Jawa Tengah. “Pak SBY kebetulan hari ini berada di luar negeri dalam kegiatan berobat. Semoga Pak SBY bisa lekas sembuh dan kembali ke Tanah Air. Salam juga dari Pak Jokowi yang hari ini kebetulan juga ada kegiatan kampanye di Jawa Tengah,” ujarnya kepada wartawan.
Advertisement
Lebih lanjut, Riza mengatakan bahwa meskipun keduanya absen untuk hadir di kampanye akbar terakhir sebelum memasuki masa tenang itu, tetapi keduanya memberikan dukungan dari jauh kepada pasangan Ridwan Kamil-Suswono. “Pak SBY menyampaikan permohonan maaf dan beliau memberikan salam hangat kepada pasangan calon dan warga seluruh warga jakarta. Pak Jokowi juga demikian. Kami berterima kasih Pak Jokowi melakukan endorse dan hadir dalam beberapa kegiatan Bang Ridwan Kamil dan Mas Suswono di DKI Jakarta,” ucapnya.
Dia juga mengatakan bahwa calon gubernur dan wakil gubernur nomor urut 1 untuk Pilkada Jakarta 2024 ini mendapat dukungan langsung dari Presiden Prabowo Subianto.
BACA JUGA: Jokowi Ungkap Alasan Dukung Ridwan Kamil di Pilkada DKI Jakarta
Riza menyebut meskipun Prabowo saat ini tengah berada di Abu Dhabi untuk kunjungan kenegaraan, tetapi orang nomor satu di Indonesia itu menyampaikan salam kepada seluruh warga Jakarta agar dapat memberikan dukungannya kepada Ridwan Kamil dan Suswono.
Sementara itu, Ridwan Kamil (RK) tidak memberikan informasi detail terkait alasan Jokowi dan SBY batal menghadiri kampanye akbar bertajuk 'Satu1n Jakarta di Lapangan Banteng, Jakarta Pusat, Sabtu (23/11/2024).
Meski demikian, mantan Gubernur Jawa Barat ini mengatakan bahwa dukungan dari kedua pihak dan Presiden RI Prabowo Subianto sudah jelas ditujukan kepada paslon nomor urut 01 tersebut. "Saya tidak tahu alasan teknisnya, tetapi dukungan kan sudah jelas. Partai-partai bergerak, di bawah bergerak," ujarnya saat konferensi pers di Hotel Borobudur sebelum bertolak ke lokasi kampanye akbar.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Terkait Pemulangan Mary Jane, Filipina Sebut Indonesia Tidak Minta Imbalan
- Polisi Tembak Polisi hingga Tewas di Solok, Polda Sumbar Dalami Motifnya
- Eks Bupati Biak Ditangkap Terkait Kasus Pelecehan Anak di Bawah Umur
- Profil dan Harta Kekayaan Setyo Budiyanto, Jenderal Polisi yang Jadi Ketua KPK Periode 2024-2029
- Pakar Hukum Pidana Nilai Penetapan Tersangka Tom Lembong Masih Prematur
Advertisement
Lestarikan Warisan Budaya Tak Benda, Kementerian Kebudayaan Gelar Indonesia ICH Festival di Jogja
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Libur Natal dan Tahun Baru, Potensi Pergerakan Orang Diprediksi Mencapai 110,67 Juta Jiwa
- Pemerintah Segera Menyusun Data Tunggal Kemiskinan
- Otak Kasus Tindak Pidana Perdagangan Orang Bakal Diringkus Polri
- BPJS Ketenagakerjaan Tingkatkan Sinergi PLKK untuk Pelayanan Kecelakaan Kerja yang Lebih Cepat
- Belasan Provinsi Rawan Pilkada Dipantau Komnas HAM
- Menteri Satryo Minta Kemenkeu Kucurkan Dana Hibah untuk Dosen Swasta
- Menpar: Kunjungan Wisatawan ke Bali Belum Merata
Advertisement
Advertisement