Advertisement
Di Tengah Polemik Jet Pribadi, Kaesang Akhirnya Muncul di Publik
Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep (kanan) saat hadir di Kantor DPP PSI, Jakarta, Rabu (4/9/2024). (ANTARA - HO/PSI)
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Di tengah polemik isu penggunaan pesawat jet pribadi ke Amerika Serikat, Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep akhirnya muncul ke publik usai menghadiri rapat di Kantor DPP PSI, Jakarta, Rabu (4/9/2024)
Kaesang selesai mengikuti rapat partai pada Rabu malam dan langsung keluar dari Kantor DPP PSI sembari menyapa para awak media yang telah menunggunya. Rapat PSI itu digelar secara tertutup sejak Rabu sore.
BACA JUGA: Batal Panggil Kaesang soal Dugaan Gratifikasi Pesawat Jet, Begini Penjelasan KPK
"Halo semua, selamat malam," kata Kaesang sambil berjalan menuju mobilnya yang terparkir di depan Kantor DPP PSI.
Ketika disapa oleh para awak media, putra bungsu Presiden Joko Widodo itu mengaku dalam keadaan yang sehat. Dia pun kemudian masuk ke mobilnya dan pergi meninggalkan Kantor DPP PSI.
Advertisement
Sementara itu, anggota Dewan Pembina DPP PSI Ratu Isyana Bagoes Oka mengungkapkan rapat hari ini merupakan rapat koordinasi yang rutin dilakukan.
Dia pun membantah bahwa rapat tersebut membahas mengenai polemik isu jet pribadi yang digunakan Kaesang dan istrinya, Erina Gudono. "Rapat koordinasi, rapat rutin kok. Rapat rutin tentang PSI," kata Isyana.
Sebelumnya, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) sedang menyiapkan surat undangan kepada Kaesang Pangarep untuk mengklarifikasi dugaan gratifikasi yang ramai diperbincangkan di media sosial.
"Suratnya sedang dikonsep, surat undangan," kata Wakil Ketua KPK Alexander Marwata di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta, Jumat (30/8).
BACA JUGA: Pengamat Sebut Kaesang Lawan Seimbang Anies di Pilkada Jakarta
Erina Gudono (istri) dan Kaesang mendapat banyak sorotan di media sosial belakangan ini, salah satunya mengenai dugaan keduanya menggunakan jet pribadi ketika melakukan perjalanan ke Amerika Serikat.
Dugaan gratifikasi itu diperbincangkan warganet, seperti di media sosial X, setelah istri Kaesang, Erina Gudono, mengunggah pemandangan dari dalam jet pribadi melalui media sosial Instagram.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Delapan Tahun Terjerat Judi Online, Erwin Kehilangan Rp800 Juta
- Ketegangan AS-Iran Meningkat, Trump Pertimbangkan Aksi Militer
- IDAI Ungkap PHBS Jadi Benteng Utama Hadapi Virus Nipah
- Antisipasi Virus Nipah, Singapura Perketat Pemeriksaan di Changi
- Dampak MBG Akan Dibaca dari Pertumbuhan Otak dan Fisik Anak
Advertisement
Antisipasi Cuaca Ekstrem, Bantul Siapkan BTT untuk Bencana
Advertisement
Wisata ke Meksiko Dilarang Bawa Vape, Turis Terancam Penjara 8 Tahun
Advertisement
Berita Populer
- Ribuan Anak di Bantul Belum Kantongi KIA, Disdukcapil Percepat Layanan
- Kemlu: Peran Indonesia di Dewan Perdamaian Gaza Bersifat Multilateral
- Jadwal Lengkap KRL Jogja-Solo Kamis 29 Januari 2026
- Bupati Magelang Dorong Optimalisasi PAD Lewat PBB-P2 2026
- AS Blokir Hasil Penjualan Minyak Venezuela Lewat Rekening Khusus
- Belanja Transfer Sepak Bola 2025 Pecahkan Rekor Global
- Cegah PMK pada Ternak, Bupati Gunungkidul Gencarkan Bebersih Kandang
Advertisement
Advertisement



