Advertisement
Jaring Pemilih Pemula, Ganjar Mulai Dalami Karakter Gen Z

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Calon presiden Ganjar Pranowo mulai menyusun strategi menjelang Pemilu 2024. Ia mengaku akan mendekati para pemilih pemula untuk menjaring suara.
Ganjar mengatakan kelompok pemilih pemula jumlahnya sangat besar pada Pilpres 2024. Pemilih pemula, lanjutnya, merupakan anak muda yang masuk generasi Gen Z sehingga punya cara tersendiri untuk didekati.
Advertisement
"Gen Z ini menarik. Kemarin saya bertemu dengan Tiktoker, selebgram, ternyata dia punya tiga hal. Satu bisa mengekspresikan diri, dua dia bisa mendapatkan informasi cepat, dan tiga bisa mencari uang," jelas Ganjar usai acara "Peresmian Rumah Aspirasi Relawan Pemenangan Ganjar Pranowo 2024", Jakarta Pusat, Kamis (1/6/2023).
Dia mengatakan, cara berkomunikasi dengan Gen Z harus melalui tiga pendekatan itu. Menurutnya, Gen Z hanya ingin masuk ke dalam sistem sehingga suara mereka bisa didengar.
Baca juga: Heboh, Jaehyun NCT Berganti Nama Menjadi Jamal
"Mereka butuh perhatian untuk bisa turut serta dalam pengambilan keputusan," ujarnya.
Tak hanya itu, Gubernur Jawa Tengah ini merasa Gen Z marah dengan situasi politik yang sibuk dengan pertikaian dan isu SARA. Oleh sebab itu, lanjutnya, Gen Z lebih tertarik dengan dunia dan industri digital.
"Artinya, pemerintahan juga memerhatikan kelompok-kelompok kreatif ini yang kemudian masuk ke ruang-ruang yang sudah tersedia atau pemerintah yang ditantang untuk membuat ruang baru," ungkapnya.
Ganjar menambahkan, masih banyak kelompok rentan di desa yang harus diberi perhatian khusus seperti perempuan dan penyandang disabilitas. Oleh sebab itu, dia ingin perekonomian di desa tetap tumbuh.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Top Ten News Harianjogja.com, Sabtu 12 Juli 2025: Dari Tom Lembong Sampai Harganas
- Pangkas Birokrasi Federal, Donald Trump Pecat 1.300 Pegawai Departemen Luar Negeri
- Jumlah Penduduk Indonesia Capai 286,69 Juta Jiwa per Juni 2025, Terbanyak Laki-Laki
- Kasus Chromebook, Kejaksaan Agung Menggeledah Kantor GoTo dan Menyita Ratusan Dokumen
- Top Ten News Harianjogja.com, Jumat 11 Juli 2025: Dari Polda Jateng Grebek Pabrik Pupuk Palsu sampai Penemuan Mayat Pegawai Kemendagri
Advertisement

Ruas JJLS Baron Ambles, Pengguna Jalan Diminta Berhati-Hati
Advertisement
Tren Baru Libur Sekolah ke Jogja Mengarah ke Quality Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Sertipikat Elektronik Diterapkan Bertahap, Sertipikat Tanah Lama Tetap Berlaku
- BGN Minta Anggaran Makan Bergizi Gratis Ditambah Jadi Rp335 Triliun
- Polda Metro Jaya Targetkan Penyelidikan Kasus Kematian Diplomat Staf Kemenlu Rampung dalam Sepekan
- Hasil Penulisan Ulang Sejarah Bakal Diuji Publik 20 Juli 2025
- Tersangka Korupsi Minyak Mentah Riza Chalid Diduga Sudah Berada di Singapura, Kejagung Masukkan ke Daftar Cekal
- Kasus Chromebook, Kejaksaan Agung Menggeledah Kantor GoTo dan Menyita Ratusan Dokumen
- Jumlah Penduduk Indonesia Capai 286,69 Juta Jiwa per Juni 2025, Terbanyak Laki-Laki
Advertisement
Advertisement