Advertisement
Foto-Foto Kerusakan Akibat Gempa Tektonik M7,5 di Maluku Barat Daya

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA – Gempa bumi tektonik pada Selasda (10/1/2023) pukul 00.47.34 WIB di wilayah Pantai Utara Maluku Barat Daya, Maluku dengan magnitudo M7,5 menghancurkan sejumlah bangunan.
Dikutip melalui pesan singkat BNPB, Plt. Kapusdatinkom Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Abdul Muhari menyampaikan telah menerima sejumlah laporan visual kerusakan rumah dan bangunan masyarakat akibat gempa M7,5 di Maluku Barat Daya.
Advertisement
Adapun, kerusakan rumah dan fasilitas masyarakat terlihat di Desa Watwey Kecamatan Dawelor dawera, Maluku Barat Daya.
Dalam foto-foto yang dibagikan BNPB, terlihat rumah-rumah dengan dinding runtuh dan atapnya roboh.
Dikutip melalui akun Twitter @infoBMKG, episenter gempa bumi terletak pada koordinat 7,37° LS ; 130,23° BT, atau tepatnya berlokasi di laut pada jarak 136 km arah Barat Laut Maluku Tenggara Barat, Maluku pada kedalaman 130 km dan berpotensi tsunami.
Dengan memperhatikan lokasi episenter dan kedalaman hiposenternya, gempa bumi yang terjadi merupakan jenis gempa bumi menengah akibat adanya aktivitas subduksi Laut Banda.
Hasil analisis mekanisme sumber menunjukkan bahwa gempa bumi memiliki mekanisme pergerakan naik (thrust fault).
Hal tersebut menambah daftar bencana gempa pada awal 2023 yang sebelumnya, gempa bumi beruntun juga mengguncang Kabupaten Keerom, Papua, Selasa (3/1/2023) dan Gunung Anak Krakatau, Lampung juga kembali mengalami erupsi pada Rabu (4/1/2023).
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Sejarah Hari Santri 22 Oktober dan Fatwa Resolusi Jihad Hasyim Asyari
- Trump Soroti Logam Tanah Jarang, Fentanyl, Kedelai, dan Taiwan
- Isi Pidato Lengkap Prabowo di Sidang Satu Tahun Prabowo-Gibran
- Kemendagri Temukan Perbedaan Data Simpanan Pemda dan BI Rp18 Triliun
- Kejagung Serahkan Uang Rp13,2 Triliun Hasil Sitaan Kasus CPO ke Negara
Advertisement
Advertisement

Desa Wisata Adat Osing Kemiren Banyuwangi Masuk Jaringan Terbaik Dunia
Advertisement
Berita Populer
- Lawson Indonesia dan YKAKI Ajak Donasi Bantu Penyintas Kanker
- Dorong Talenta Digital Lokal, PwC Consulting Dibuka di GIK UGM
- 328.700 Warga DIY Akan Dapat Bansos Beras, Ini Jadwal Penyalurannya
- Masyarakat Jadi Semakin Mudah Dapatkan Informasi Pertanahan
- BGN Sebut MBG Sasar 36 Juta Penerima Manfaat
- Sultan Sebut Pengolahan Sampah di ITF Bawuran Belum Maksimal
- Jumlah Pemilih di Banyumas Meningkat 2,5 Persen
Advertisement
Advertisement