Advertisement
Dukungan Diklaim Melimpah, Peluang Anies Berpasangan dengan AHY Semakin Kuat Besar

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Survei terbaru Indikator Politik Indonesia menunjukkan bahwa sebanyak 28,6% pendukung Anies Baswedan memilih Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) sebagai calon wakil presiden (cawapres).
Peneliti Indikator Politik Indonesia Bawono Kumoro menilai temuan ini menarik karena berbanding lurus dengan temuan Survei Kompas pada Oktober lalu. Survei Kompas menunjukkan 19,8 persen pemilih Anies berlatar belakang pemilih Partai Demokrat.
Advertisement
Seperti diketahui, AHY merupakan ketua umum Partai Demokrat. Partai tersebut juga kerap menunjukkan kedekatan dengan Anies, terutama dideklarasikan sebagai calon presiden (capres) oleh NasDem pada awal Oktober lalu.
Bawono merasa kemesraan antara Demokrat dan Anies jadi alasan utama basis pendukung mantan gubernur DKI Jakarta tersebut memilih AHY jadi cawapres.
“Mengingat sejak mantan Gubernur DKI Jakarta itu dideklarasikan sebagai bakal calon presiden oleh Partai NasDem pada 3 Oktober lalu tercatat AHY dan Partai Demokrat paling intensif melakukan pendekatan komunikasi politik kepada Anies Baswedan,” jelas Bawono dalam keterangan tertulis, Minggu (4/12/2022).
BACA JUGA: Canggih! Bola Piala Dunia Qatar Dilengkapi Sensor, Bisa Dicharge Layaknya Smartphone
Dia mencontohkan saat Anies mendatangi kantor DPP Demokrat beberapa hari setelah dideklarasikan capres. Saat itu, Anies dan AHY tak segan menunjukkan kemesraannya.
Oleh karenanya, Bawono berkesimpulan NasDem dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) harus legowo untuk menerima duet Anies-AHY untuk Pilpres 2024.
“Karena itu memang tidak ada pilihan lain bagi NasDem, Partai Demokrat, dan Partai Keadilan Sejahtera selain berkoalisi menghadapi pemilu 2024,” ujarnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Penerima Bansos Terlibat Judol, Wakil Ketua MPR: Layak Diganti
- Top Ten News Harianjogja.com, Sabtu 12 Juli 2025: Dari Tom Lembong Sampai Harganas
- Pangkas Birokrasi Federal, Donald Trump Pecat 1.300 Pegawai Departemen Luar Negeri
- Jumlah Penduduk Indonesia Capai 286,69 Juta Jiwa per Juni 2025, Terbanyak Laki-Laki
- Kasus Chromebook, Kejaksaan Agung Menggeledah Kantor GoTo dan Menyita Ratusan Dokumen
Advertisement

Ruas JJLS Baron Ambles, Pengguna Jalan Diminta Berhati-Hati
Advertisement
Tren Baru Libur Sekolah ke Jogja Mengarah ke Quality Tourism
Advertisement
Berita Populer
- BGN Minta Anggaran Makan Bergizi Gratis Ditambah Jadi Rp335 Triliun
- Polda Metro Jaya Targetkan Penyelidikan Kasus Kematian Diplomat Staf Kemenlu Rampung dalam Sepekan
- Hasil Penulisan Ulang Sejarah Bakal Diuji Publik 20 Juli 2025
- Tersangka Korupsi Minyak Mentah Riza Chalid Diduga Sudah Berada di Singapura, Kejagung Masukkan ke Daftar Cekal
- Kasus Chromebook, Kejaksaan Agung Menggeledah Kantor GoTo dan Menyita Ratusan Dokumen
- Jumlah Penduduk Indonesia Capai 286,69 Juta Jiwa per Juni 2025, Terbanyak Laki-Laki
- Jaksa Sebut Tom Lembong Tak Terima Uang, Tapi Kebijakannya Untungkan 10 Pihak
Advertisement
Advertisement