Dukungan Diklaim Melimpah, Peluang Anies Berpasangan dengan AHY Semakin Kuat Besar
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Survei terbaru Indikator Politik Indonesia menunjukkan bahwa sebanyak 28,6% pendukung Anies Baswedan memilih Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) sebagai calon wakil presiden (cawapres).
Peneliti Indikator Politik Indonesia Bawono Kumoro menilai temuan ini menarik karena berbanding lurus dengan temuan Survei Kompas pada Oktober lalu. Survei Kompas menunjukkan 19,8 persen pemilih Anies berlatar belakang pemilih Partai Demokrat.
Advertisement
Seperti diketahui, AHY merupakan ketua umum Partai Demokrat. Partai tersebut juga kerap menunjukkan kedekatan dengan Anies, terutama dideklarasikan sebagai calon presiden (capres) oleh NasDem pada awal Oktober lalu.
Bawono merasa kemesraan antara Demokrat dan Anies jadi alasan utama basis pendukung mantan gubernur DKI Jakarta tersebut memilih AHY jadi cawapres.
“Mengingat sejak mantan Gubernur DKI Jakarta itu dideklarasikan sebagai bakal calon presiden oleh Partai NasDem pada 3 Oktober lalu tercatat AHY dan Partai Demokrat paling intensif melakukan pendekatan komunikasi politik kepada Anies Baswedan,” jelas Bawono dalam keterangan tertulis, Minggu (4/12/2022).
BACA JUGA: Canggih! Bola Piala Dunia Qatar Dilengkapi Sensor, Bisa Dicharge Layaknya Smartphone
Dia mencontohkan saat Anies mendatangi kantor DPP Demokrat beberapa hari setelah dideklarasikan capres. Saat itu, Anies dan AHY tak segan menunjukkan kemesraannya.
Oleh karenanya, Bawono berkesimpulan NasDem dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) harus legowo untuk menerima duet Anies-AHY untuk Pilpres 2024.
“Karena itu memang tidak ada pilihan lain bagi NasDem, Partai Demokrat, dan Partai Keadilan Sejahtera selain berkoalisi menghadapi pemilu 2024,” ujarnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Terkait Pemulangan Mary Jane, Filipina Sebut Indonesia Tidak Minta Imbalan
- Polisi Tembak Polisi hingga Tewas di Solok, Polda Sumbar Dalami Motifnya
- Eks Bupati Biak Ditangkap Terkait Kasus Pelecehan Anak di Bawah Umur
- Profil dan Harta Kekayaan Setyo Budiyanto, Jenderal Polisi yang Jadi Ketua KPK Periode 2024-2029
- Pakar Hukum Pidana Nilai Penetapan Tersangka Tom Lembong Masih Prematur
Advertisement
Kantongi Izin TRL, Teknologi Pemusnah Sampah Dodika Incinerator Mampu Beroperasi 24 Jam
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Eks Bupati Biak Ditangkap Terkait Kasus Pelecehan Anak di Bawah Umur
- Catatan Hitam Pilkada, Pelajar Meninggal Dunia dalam Kericuhan Saat Kampanye Terbuka di Bima
- Polisi Tembak Polisi hingga Tewas di Solok, Polda Sumbar Dalami Motifnya
- Terkait Pemulangan Mary Jane, Filipina Sebut Indonesia Tidak Minta Imbalan
- Presiden Filipina Sebut Upaya Banding Vonis Mary Jane Jadi Penjara Seumur Hidup Berhasil
- Puncak Arus Mudik Liburan Natal Diprediksi Terjadi pada 24 Desember
- Pekan Depan Dipanggil, Firli Bahuri Diminta Kooperatif
Advertisement
Advertisement