Advertisement
Gaya Menteri Basuki Pakai Topi Terbalik Jadi Fotografer Jokowi dan Biden Cs

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Basuki Hadimuljono, menjadi perbincangan hangat di jagat maya setelah aksinya menjadi seorang fotografer dadakan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Pemimpin G20 saat kunjungan ke Taman Hutan Rakyat (Tahura) Bali, Rabu (16/11/2022).
Basuki nampak mengenakan kaos berwarna putih dengan topi khasnya yang terbalik. Dia terlihat sibuk mengambil momen para Pemimpin G20 yang berkunjung. Sesekali Basuki terlihat berlarian bersama dengan fotographer lainnya untuk mendapatkan hasil terbaiknya.
Advertisement
Dikutip dari Instragram Kementerian PUPR, disebutkan bahwa setelah menyelesaikan tugas dari Presiden Jokowi untuk menyiapkan berbagai infrastruktur pendukung KTT G20 di Bali, termasuk di Tahura Ngurah Rai, Menteri Basuki hadir mendampingi Jokowi dalam kegiatan kunjungan para Kepala Negara/Pemimpin G20 ke kawasan mangrove tersebut.
BACA JUGA: Luhut Sampai Terkejut! Lihat Aksi Jokowi Pegangi Biden yang Nyaris Terjatuh
"Setelah menyelesaikan tugas dari Presiden @jokowi untuk menyiapkan berbagai infrastruktur pendukung Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 di Bali, termasuk di Taman Hutan Rakyat (Tahura) Ngurah Rai, Pak Bas ikut hadir mendampingi Presiden @jokowi dalam kegiatan kunjungan para Kepala Negara/Pemimpin G20 ke kawasan mangrove tersebut," tulis Kementerian PUPR dalam unggahan di akun Instagram resmi @kemenpupr, Rabu (16/11/2022).
Kegiatan yang sudah diselesaikan di Kawasan Tahura Ngurah Rai antara lain penataan lansekap, pembangunan pendopo/wantilan, pedestrian, lahan parkir, area pembibitan/persemaian mangrove hingga pengerukan Waduk Muara (estuary dam).
"Namun, ada yang berbeda dengan penampilan Pak Bas ketika mendampingi Presiden Jokowi berjalan bersama para Kepala Negara/Pemimpin G20 di Kawasan Tahura Ngurah Rai tersebut. Pak Bas menyalurkan hobbynya dengan menjadi fotografer dadakan, loh!" lanjut unggahan tersebut.
Aksi Basuki tersebut bahkan mendapatkan tanggapan dari mantan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Ignasius Jonan dengan menyematkan emotikon pada kolom komentar.
Selain itu, akun Instagram @Yudi_sap turut memberikan komentar menanggapi aksi lucu Basuki. "Jadi mentri itu freelance, aseli nya tukang photo keliling," tulisnya di komentar.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Guru Ngaji di Pondok Pesantren Tulungagung Ditangkap Polisi, Diduga Cabul kepada Santri
- Januari-Awal April 2025, KSPN Catat Ada 23.000 Pekerja Kena PHK
- LG Batal Investasi di Proyek Baterai Nikel RI
- PPATK: Perputaran Uang Transaksi Judi Online Bisa Capai Rp1.200 Triliun
- KPK Jelaskan Soal Motor Ridwan Kamil yang Disita dan Titip Rawat
Advertisement

Bupati Gunungkidul Minta Aturan Kompensasi Ternak Mati Segera Dirampungkan
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Terkait Kasus Suap CPO, Istri Hakim Agam Syarif Diperiksa Kejaksaan Agung
- Berlaku 19 April 2025, Segini Tarif Tol Tanjung Pura-Pangkalan Brandan
- Harimau Jawa Tidak Mungkin Masih Ada Saat Ini, Begini Penjelasan Ahli
- Kementerian PKP Serahkan Peta Jalan Pembangunan 3 Juta Rumah ke DPR
- Keluarga Korban TPPO yang Meninggal di Kamboja Lapor ke Polda Metro Jaya
- Cerita Eks Komisioner KPU Soal Lobi PAW Anggota DPR di Sidang Hasto Kristiyanto
- OJK Cabut Izin Usaha BPR Syariah Gebu Prima di Medan, Nasabah Diminta Tenang
Advertisement