Advertisement
Tahun Depan, Perusahaan Lokal Ini Siap Produksi Kendaraan Tempur Hybrid
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA -- Perusahaan manufaktur alutsista yang terdaftar di Kementerian Pertahanan (Kemenhan), PT Sentra Surya Ekajaya (SSE), menargetkan produksi kendaraan tempur bertenaga hybrid atau semi elektrifikasi pada akhir 2023.
Perusahaan subholding dari PT Indo Pacific Communication and Defence (IPCD) itu menyampaikan bahwa hal tersebut merupakan salah satu upaya untuk menjawab tantangan zaman terkait dengan elektrifikasi kendaraan. Tidak terkecuali bagi kendaraan atau alutsista untuk militer.
Advertisement
"Mungkin ada beberapa [alutsista] yang didorong elektrifikasinya, namun jeda hybrid dulu. Baru full elektrik. Mudah-mudahan akhir tahun depan sudah ada launching," ujar Kepala Aftersales PT Sentra Surya Ekajaya (SSE) David Arga pada pameran Indo Defence Expo & Forum di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Kamis (3/11/2022).
Menurutnya, saat ini seluruh komponen perakitan dari kendaraan roda empat untuk TNI tengah disiapkan.
BACA JUGA : Tips Rawat Kendaraan Hybrid
"Ini tinggal assembly, akhir tahun depan diharapkan sudah keluar prototipe dan sudah bisa jalan semua dengan harapannya lulus uji dan sertifikasi," terangnya.
Adapun, tingkat komponen dalam negeri (TKDN) dari alutsista hingga perlengkapan prajurit produksi IPCD mencapai 70 persen.
Pada perhelatan Indo Defence Expo & Forum 2022, kendaraan alutsista yang dipamerkan langsung oleh PT SSE, yakni kendaraan tempur tipe P6 ATAV dan P2-KM. David mengungkapkan, sudah ada sebanyak 86 unit kendaraan tipe tersebut yang sudah diproduksi untuk TNI.
Kendaraan tempur tersebut paling banyak digunakan oleh Kopasgat, Kopassus, Kostrad, Denjaka, Intai Amfibi, hingga Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres).
"Kami lagi on going juga [pembuatan] ada sekitar 50 kendaraan. Kebanyakan untuk [TNI] Angkatan Udara Kopasgat dan Angkatan Darat misalnya di Kostrad," jelas David.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Sekjen PBB Kutuk Israel karena Melarang UNWRA di Palestina
- Suswono Cagub Nomor 1 Pilkada Jakarta Dilaporkan ke Polisi, Dianggap Merendahkan Nabi Muhammad
- Pengungsi Rohingya di Aceh Jadi Peristiwa Terkuaknya Kasus Perdagangan Orang
- Klarifikasi Kemenkeu soal Pernyataan Anggito Terkait Mobil Maung untuk Menteri dan Pejabat Eselon I
- Mantan Presiden Dibolehkan Jadi Juru Kampanye, Jokowi Jadi Jurkam di Pilkada?
Advertisement
Jadwal Layanan SIM Keliling Gunungkidul Rabu 30 Oktober 2024
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Hujan Guyur Sebagian Kota Besar Hari Ini
- Di Persidangan, Kuasa Hukum Guru Honorer Supriyani Ungkap Permintaan Rp50 Juta Aparat Kepolisian
- Israel Serang Iran, DK PBB Gelar Sidang Darurat
- Komisi VII Minta Menag Nasaruddin Umar Jalin Hubungan Baik dengan DPR
- Korban Tewas Akibat Serangan Israel ke Lebanon Capai 2.710 Orang
- PAFI Bitung Perkuat Sektor Kesehatan Melalui Apoteker
- Korban Tewas di Gaza Lebih dari 43.000 Orang, Joe Biden Baru Bilang Perang Harus Diakhiri
Advertisement
Advertisement