Advertisement

Prodia Mobile Hadirkan Fitur Home Service untuk Akses Layanan Kesehatan Personal

Media Digital
Rabu, 29 Juni 2022 - 16:37 WIB
Bhekti Suryani
Prodia Mobile Hadirkan Fitur Home Service untuk Akses Layanan Kesehatan Personal Dewi Muliaty, Direktur Utama PT Prodia Widyahusada Tbk dalam Prodia Media Gathering, 28 Juni 2022 - Ist

Advertisement

JAKARTA, 28 Juni 2022 - PT Prodia Widyahusada, Tbk (kode saham: PRDA) hadirkan fitur Home Service pada aplikasi Prodia Mobile sebagai bagian dari inovasi digital dalam meningkatkan kualitas pelayanannya. Prodia Mobile Home Service ini diharapkan dapat memberikan kemudahan, kenyamanan, dan layanan yang lebih efektif bagi pelanggan untuk melakukan pemeriksaan kesehatan berkualitas.

“Selaras dengan tema Prodia, yakni ‘Embracing Future Healthcare, Going Stronger through Pandemic’, Prodia fokus mengembangkan sistem teknologi agar dapat terus meningkatkan produktivitas dan efisiensi proses kerja, meningkatkan layanan bagi pelanggan, dan mengakselerasi transformasi digital layanan kesehatan agar tercipta ekosistem kesehatan yang terintegrasi dan berkualitas. Seluruh inisiatif strategis diharapkan mendukung pertumbuhan bisnis di masa mendatang, sekaligus memberikan nilai tambah yang berkelanjutan kepada para pemangku kepentingan Prodia”, ujar Dewi Muliaty, Direktur Utama PT Prodia Widyahusada Tbk pada acara Media Gathering Prodia Tahun 2022.

Advertisement

Adapun pengembangan layanan berbasis digital Prodia selalu dirancang dengan memperhatikan customer journey dan patient-centric model. Selain itu, Prodia juga selalu meningkatkan layanan Prodia Mobile Apps dan layanan hasil pemeriksaan daring (HPSL Online) sambil terus memberikan edukasi dan informasi melalui website dan berbagai media sosial. Terkait data pasien, Prodia juga mengembangkan data health record bagi pelanggan Prodia.

“Kondisi pandemi turut mendukung terjadinya percepatan transformasi digital, hal ini mendorong Prodia untuk melakukan investasi secara signifikan dalam mengembangkan sistem teknologi informasi yang andal, mengoptimalisasi penggunaan sistem teknologi, juga pemanfaatan big data, serta memperkuat sistem keamanan. Hal ini guna memenuhi kebutuhan pelanggan dalam mengakses layanan-layanan yang ada secara digital,” tutur Indriyanti Rafi Sukmawati, Direktur Business & Marketing PT Prodia Widyahusada Tbk. Indriyanti menambahkan, “Pemanfaatan digitalisasi turut membantu meraih pelanggan yang lebih luas dan mendukung performa bisnis secara keseluruhan. Pada prinsipnya, kami memanfaatkan teknologi yang sudah tertulis di dalam blueprint IT Prodia. Tahun ini, kami menargetkan kontribusi revenue dari layanan digital dan Home Service sebesar 16% sampai 18%.”

Salah satu produk digital Prodia yang utama adalah Prodia Mobile, sebuah aplikasi yang memungkinkan masyarakat untuk mendaftar, memilih jenis pemeriksaan, menentukan tanggal dan lokasi pemeriksaan, serta melakukan pembayaran online kapan pun dan di mana pun. Prodia Mobile juga dapat menerima hasil pemeriksaan dan menyimpannya pada Mobile Apps pelanggan sehingga pelanggan dapat memantau riwayat hasil pemeriksaannya secara terpusat.

Di tahun 2021, jumlah pengunduh aplikasi Prodia Mobile Apps meningkat sebanyak 304,6%. Permintaan layanan home service pun naik sekitar 150% di tahun 2021. Pemesanan pemeriksaan kesehatan melalui Prodia Mobile juga mengalami kenaikan yang signifikan, sekitar 900%, menjadi 138.504 di tahun 2021.

Kini, Prodia Mobile dilengkapi dengan layanan Home Service yang memudahkan pelanggan dalam pengambilan sampel darah, feses dan urine; dimana petugas Prodia akan datang sesuai dengan lokasi yang sudah dipilih oleh pelanggan. Sedangkan pemeriksaan non laboratorium seperti rontgen, EKG, treadmill dan lainnya, tetap harus dilakukan oleh pelanggan di cabang Prodia.

“Hadirnya Prodia Mobile for Home Service ini tentunya menjadi jawaban bagi pelanggan yang ingin melakukan pemeriksaan kesehatan tanpa perlu memikirkan waktu dan jarak tempuh. Pelanggan bisa melakukan pemesanan pemeriksaan, dan pembayaran kapanpun dimanapun, dan pengambilan sampelnya juga dapat dilakukan kapan saja dan dimana saja, petugas kita yang akan mendatangi pelanggan. Kami optimis bahwa layanan Home Service ini akan semakin membantu para pelanggan dan calon pelanggan dalam menikmati layanan kami in just a fingertip away,” tutur Direktur Digital Service Transformation & Information Technology PT Prodia Widyahusada Tbk., Andri Hidayat.

Manfaat Prodia Mobile for Home Service ini sudah dirasakan langsung oleh masyarakat, seperti diungkapkan oleh Michelle Hendra, “Kesehatan menjadi salah satu aspek terpenting bagi saya dan keluarga. Sebagai seorang business owner, influencer, public figure, MC, dan juga entertainer, saya senantiasa memilih yang terbaik. Dengan padatnya jadwal dan di tengah kesibukan, kesehatan tetap menjadi prioritas utama saya. Untuk menjaga kualitas kesehatan, saya percayakan pada Prodia yang memiliki fasilitas terlengkap dan tersebar di seluruh Indonesia. Bahkan, saya semakin dimudahkan dengan adanya layanan Prodia Mobile Home Service untuk menunjang kebutuhan pemeriksaan sesuai lokasi dan waktu yang kita inginkan dengan cara yang mudah, aman, berkualitas dan memiliki hasil akurat dengan satu langkah mudah.”

Dalam rangka mewujudkan Prodia sebagai the largest digital healthcare provider di Indonesia, PT Prodia Widyahusada, Tbk. telah melengkapi Prodia Mobile dengan berbagai fitur, seperti pesan online, konsultasi dokter secara gratis, akses hasil pemeriksaan termasuk hasil-hasil yang lampau, informasi harga pemeriksaan, dan juga informasi lokasi Prodia. Kini, fasilitas Home Service Prodia telah mampu melayani Home Service lebih dari 1.000 lokasi/titik per harinya. Prodia terus memperbanyak armada petugas untuk terus memaksimalkan layanan Home Service bagi masyarakat Indonesia.

Prodia Mobile Home Service dapat diakses melalui ponsel dengan mengunduh aplikasi Prodia Mobile yang dapat di download di AppStore atau PlayStore. Selain layanan Prodia Mobile Home Service, Prodia juga menghadirkan layanan seperti Prodia for Doctor “Digital Diagnostic Partner”, Prodia Mobile, Prodia Home Service, dan Kontak Prodia. Semua layanan digital yang dihadirkan oleh Prodia adalah untuk memberikan kemudahan bagi para pemangku kepentingan seperti pelanggan, dokter, dan juga masyarakat.

Dalam waktu dekat, Prodia juga akan melakukan pengembangan layanan Kontak Prodia yang berlokasi di Semarang. Kontak Prodia Semarang merupakan contact centre kedua yang dihadirkan oleh Prodia dengan tujuan memberikan akses pelayanan untuk mendapatkan informasi terkini yang semakin mudah terkait layanan dan produk Prodia kepada pelanggan. Untuk memudahkan akses layanan, Kontak Prodia kini dapat dihubungi melalui berbagai channel, antara lain: call center 1500 830, social media Twitter, Facebook dan Instagram, atau Live Chat di Line, Telegram, dan yang terbaru melalui Whatsapp +62855 1500 830. (**)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Berita Lainnya

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

RSUD Wonosari Kebanjiran, Ternyata Sumbatan Drainase Jadi Biangnya

Gunungkidul
| Kamis, 26 Desember 2024, 19:37 WIB

Advertisement

alt

Waterboom Jogja Kebanjiran Pengunjung di Libur Natal, Wahana Baru Jadi Daya Tarik

Wisata
| Selasa, 24 Desember 2024, 16:27 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement