Advertisement
Inggris Ajak 20 Negara Bersumpah Hentikan Pendanaan Proyek Bahan Bakar Fosil

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA -Energi berbahan bakar fosil perlahan mulai ditinggalkan berbagai negara di dunia. Inggris telah mengumpulkan sekitar 20 negara untuk bersumpah menghentikan pendanaan proyek bahan bakar fosil dari asing.
Dilansir Bloomberg pada Kamis (4/11/2021), hal itu dirangkum dalam pernyataan satu halaman yang diumumkan pada Kamis dalam pembicaraan iklim COP26 di Glasgow, Skotlandia. Negara-negara dan empat lembaga keuangan yang menandatangani pernyataan itu mencakup Kanada, AS, dan Denmark.
Advertisement
Namun, kesepakatan tersebut tidak bersifat mengikat dan masih memungkinkan untuk mendapatkan dukungan terbatas untuk usaha bahan bakar fosil asing. Bagaimanapun, hal itu menandai pengetatan aliran uang dari bank pembangunan publik ke sektor minyak, gas, dan batu bara.
Pembicaraan dengan Inggris ini hanya sebagian dari kesepakatan karena masih ada pengecualian untuk pendana proyek bahan bakar fosil terbesar seperti Jepang, Korea Selatan, dan China. Pakta itu juga hanya berlaku pada pendanaan baru dan langsung untuk proyek energi fosil yang berlanjut.
Secara terpisah, Inggris mengumumkan pada Rabu terkait dengan perjanjian sejumlah institusi dan negara-negara untuk menghapus secara bertahap penggunaan tenaga batu bara, termasuk 18 negara, seperti Vietnam, Polandia dan Chili.
Mereka berjanji untuk menghentikan penggunaan pembangkit listrik tenaga batu bara hingga 2030-an dan 2040-an. Mereka juga sepakat untuk mengakhiri investasi di sektor ini baik di dalam negeri maupun di luar negeri.
Sejumlah bank termasuk HSBC Holdings Plc., NatWest Group Plc., dan Lloyds Banking Group Plc., juga ikut berkomitmen untuk menghentikan dukungan terhadap pembiayaan energi fosil.
BACA JUGA: Korban Bom Bunuh Diri Mapolresta Solo Peluk Erat Bandar Aksi Teror
Para lender ini akan mengakhiri semua investasi dalam pembangkit listrik tenaga batu bara baru di dalam negeri dan luar negeri sebagai bagian dari Powering Past Coal Alliance, menurut pernyataan pemerintah Inggris Rabu malam.
“Uang ada di meja, sektor swasta sedang bergerak,” kata Chief Executive Officer NatWest Alison Rose pada Selasa.
Namun, rencana tersebut tampaknya belum berhasil memenuhi ambisi awal tuan rumah COP26 untuk membuat batu bara menjadi sejarah.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bloomberg
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Komisaris Pertamina Baru, Bambang Suswantono Miliki Harta Rp10,9 Miliar
- Kereta Cepat WHOOSH, dari Jebakan Utang China hingga Buang-Buang Uang
- Cerita Soebronto Laras dan Kecintaannya pada Otomotif
- Soebronto Laras Meninggal Dunia, Ini Sepak Terjang Tokoh Otomotif Nasional
- Nasabah Diteror DC AdaKami hingga Bunuh Diri, Berikut Sikap OJK
Advertisement

Jadwal Kereta Bandara Premium YIA Xpress Selasa 26 September 2023
Advertisement

Punya Gedung Unik, Pabrik Pengolahan Limbah Ini Banyak Dikunjungi Wisatawan
Advertisement
Berita Populer
- Begini Penjelasan Antam (ANTM) Soal Kewajiban Membayar 1,1 Ton Emas ke Crazy Rich Surabaya
- Jelang Tenggat Pengosongan Lahan Pulau Rempang, Pemerintah Diminta Tepati Janji
- Perhatian! ASN Dilarang Like, Comment, Share, Follow Akun Medsos Capres-Cawapres, Ini Sanksinya!
- Gus Raharjo: Memilih Ganjar Tidak Menunggu Telunjuk Jokowi
- Ini Jenis Pelanggaran Kode Etik ASN dan Sanksinya pada Pemilu 2024
- Ini Link Resmi Jual E-Materai untuk CPNS dan PPPK 2023 dan Cara Menggunakannya
- Bibit Siklon Tropis 91W Bawa Peluang Hujan di Kota Besar, Termasuk di Jogja?
Advertisement
Advertisement