Advertisement
Menkes: 3.000 Orang yang Positif Covid-19 Jalan-Jalan ke Mal
Pengunjung berada di salah satu pusat perbelanjaan di Jakarta, Minggu (15/3/2020). Bisnis - Eusebio Chrysnamurti
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA – Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin mengatakan 29.110.825 orang terdaftar di aplikasi PeduliLindungi.
Dia memerinci, terdapat 5.658 lokasi yang sudah menggunakan PeduliLindungi sehingga diharapkan dapat meminimalisir penyebaran Covid-19 di fasilitas umum atau ruang publik dengan rincian mal sebanyak 885 lokasi, stasiun, 106 lokasi, Restoran 1.297 lokasi, industri 1.381 lokasi, sekolah 17, dan lainnya.
Advertisement
Dia melanjutkan, check-in paling banyak dilakukan masyarakat untuk kebutuhan ke mal dan tenan yaitu 22.861.150 kali dengan rincian masyarakat yang mendapatkan kategori hijau sebanyak 15.973.439 orang, kuning 6.415.215 orang, merah 469.335 orang, dan hitam sebanyak 3.161 orang.
“Hitam artinya positif Covid-19, tetapi sayangnya masih jalan-jalan. Masuk mal 3.161 orang, ke bandara 43 orang, naik kereta 63 orang, masuk ke restoran 55 orang, dan Industri 348 orang. Padahal, mereka seharusnya isolasi mandiri,” ujarnya dalam rapat bersama Komisi IX DPR RI, Senin (13/9/2021).
Menkes mengatakan dari aplikasi PeduliLindungi terdeteksi 3.830 masyarakat yang berkeliaran meskipun dalam keadaan positif Covid-19.
"Dengan demikian, kita bisa melacak mereka dan memastikan mereka segera kita ambil untuk kita lakukan isolasi," ujarnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- BPBD Bantul Pastikan Tak Ada Pengungsi Dampak Cuaca Ekstrem
- Cucu Soeharto, Darma Mangkuluhur Resmi Menikah
- DAS Garoga di Sumatera Utara Penuh Kayu Pascabanjir hingga 1.300 Meter
- Trump Pertimbangkan Serangan ke Iran di Tengah Aksi Protes
- Trump Diduga Siapkan Rencana Invasi ke Greenland, Denmark Geram
Advertisement
Musim Hujan Rawan Leptospirosis, 13 Warga Bantul Meninggal di 2025
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Broken Strings, Pengakuan Aurelie Moeremans Soal Grooming
- Jejak Diduga Macan Gegerkan Semanu, Muncul 2 Kali dalam 10 Hari
- Linghui, Sub-Merek BYD untuk Armada Taksi Listrik dan PHEV
- Trump Unggah Gambar Presiden Sementara Venezuela di Truth Social
- Titik Terang Relokasi SDN Nglarang, Bangunan Baru Segera Dibangun
- Child Grooming: Modus Terselubung Mengancam Anak dan Cara Mengatasinya
- Jembatan Sentolo-Nanggulan Ambles, Pemkab Bangun Jembatan Darurat
Advertisement
Advertisement




