Advertisement

PLN Salurkan Bantuan Kemanusiaan Gempa Jatim

Media Digital
Sabtu, 17 April 2021 - 10:47 WIB
Sunartono
PLN Salurkan Bantuan Kemanusiaan Gempa Jatim PLN Salurkan Bantuan Kemanusiaan Gempa Jatim

Advertisement

Harianjogja.com, SEMARANG – PLN Unit Induk Distribusi (UID) Jateng & DIY memberikan bantuan paket sembako untuk masyarakat yang terdampak gempa bumi di Jawa Timur.

Bantuan kemanusiaan berupa paket sembako dari PLN dan Yayasan Baitul Maal (YBM) dengan total senilai Rp 20.000.000. Paket sembako tersebut masing-masing terdiri dari beras, mi instan, minyak goreng, sarden, kornet dan teh.

Advertisement

Seremoni pelepasan bantuan dilakukan langsung oleh Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo pada Jumat, (16/4) pagi.

“Hari ini kepada teman teman dari Pemprov Jawa Tengah, BUMN, BUMD, dan seluruh pemangku kepentingan, saya menyampaikan terima kasih, tidak pernah kita catat berapa nominal yang diberikan. Tetapi keikhlasan, rasa persaudaraan, dan empati terhadap saudara saudara kita yang terkena bencana itu nilai yang mahal sekali dan tidak bisa diukur dengan uang,” ungkap Ganjar dalam sambutannya.

Sebelumnya bantuan telah disalurkan melalui Palang Merah Indonesia (PMI) Provinsi Jawa Tengah yang secara simbolis diserahkan General Manager PLN UID Jateng & DIY, M. Irwansyah Putra kepada Kepala Markas PMI Jateng, Murifah pada Kamis (15/4).

“Kami turut prihatin atas bencana gempa bumi yang terjadi di Jawa Timur. Semoga bantuan yang diberikan dapat membantu para korban yang terdampak,” ujar Irwansyah.

Sementara itu Murifah menyampaikan terima kasih kepada PLN, ia berharap bantuan yang diberikan dapat memberikan banyak manfaat serta membantu mengurangi beban para korban.

“PMI mendapatkan tugas dari Pemprov Jawa Tengah untuk menghimpun bantuan gempa untuk Jawa Timur, atas nama PMI Jateng kami mengucapkan terima kasih atas support dan bantuannya sehingga dapat meringankan penderitaan warga di Jawa Timur yang terdampak,” ungkapnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Jadwal Imsak dan Buka Puasa Wilayah Jogja dan Sekitarnya, Jumat 29 Maret 2024

Jogja
| Jum'at, 29 Maret 2024, 02:17 WIB

Advertisement

alt

Mengenal Pendopo Agung Kedhaton Ambarrukmo, Kediaman Sultan Hamengku Buwono VII

Wisata
| Senin, 25 Maret 2024, 20:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement