Advertisement
Peringati Hari Perawat Nasional, Nakes Diberi Perlengkapan Kebersihan & Kesehatan

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Tenaga Kesehatan yang terdiri dari dokter dan perawat diberikan bantuan ribuan paket perlengkapan kebersihan dan kesehatan dari Grab. Program ini merupakan bagian dari peringatan Hari Perawat Nasional. Paket kebersihan dan kesehatan ini diharapkan memberikan manfaat dalam mencegah penularan Covid-19.
Director of West Indonesia, Grab Indonesia Richard Aditya menjelaskan dalam peringatan Hari Perawat Nasional ia memberikan apresiasi terhadap tenaga kesehatan yang telah berjuang keras dalam menangani Covid-19. Selain Jogja, program ini juga dihadirkan di lima kota lainnya yakni Semarang, Bandung, Medan, Pekanbaru dan Palembang dengan membagikan total 10.000 paket perlengkapan kebersihan dan kesehatan.
Advertisement
BACA JUGA : Mantap! Lebih dari Separuh Nakes Terdaftar di Jogja
Adapun ribuan paket perlengkapan kebersihan dan kesehatan ini dibagikan kepada anggota Satgas COVID-19, dokter, perawat, dan mitra pengemudi. Kelompok ini dipilih karena menjadi salah satu unsur penting dalam penanganan Covid-19.
“Paket ini terdiri dari masker, antiseptik, hand sanitizer, multivitamin, dan minyak angin. Secara khusus bagi tenaga medis, paket diberikan kepada dokter dan perawat di delapan rumah sakit di Jogja termasuk Rumah Sakit Hermina,” terang dia dalam rilisnya Kamis (18/3/2021).
Ia berharap perlengkapan yang diberikan tersebut dapat memberikan manfaat dan meningkatkan imunitas mereka untuk terus menjalankan tugas dan tanggung jawab dalam membantu menangani Covid-19. Grab bekerja sama dengan mitra bisnis Enesis berusaha memberikan apresiasi kepada para garda terdepan, termasuk perawat, dokter, anggota Satgas COVID-19 dan mitra pengemudi yang telah memberikan pelayanan masyarakat di tengah pandemi.
BACA JUGA : Pemangkasan Insentif Nakes Dinilai Tidak Manusiawi
“Semoga inisiatif kecil ini dapat berdampak besar bagi mereka yang telah berdedikasi dalam melayani kebutuhan masyarakat dan turut berkontribusi dalam jalannya perekonomian daerah. Kami akan terus berinovasi dan mendukung pemerintah para garda terdepan yang dalam memerangi COVID-19. Kita perlu bergotong royong untuk memutus rantai penyebaran COVID-19 dan mendukung jalannya roda perekonomian di Indonesia,” katanya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Demi Redam Ancaman Tarif Trump, Indonesia Hendak Beli Alutsista dari AS?
- Kebakaran Landa 12 Rumah di Gambir, Satu Orang Luka Bakar
- Guru Ngaji di Pondok Pesantren Tulungagung Ditangkap Polisi, Diduga Cabul kepada Santri
- Januari-Awal April 2025, KSPN Catat Ada 23.000 Pekerja Kena PHK
- LG Batal Investasi di Proyek Baterai Nikel RI
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- DAOP 1 Jakarta Operasikan 35 Perjalanan Tambahan Kereta Api pada Libur Paskah 2025
- Pemberangkatan 10 Calon Jemaah Haji Ilegal dari Bandara Soekarno-Hatta Digagalkan
- Merekam Mahasiswi Saat Mandi, Dokter PPDS di Jakarta Jadi Tersangka Kasus Pornografi
- Ratusan Tempat Pembuangan Sampah Terbuka di Indonesia Ditutup Paksa Pemerintah
- Guru Ngaji di Pondok Pesantren Tulungagung Ditangkap Polisi, Diduga Cabul kepada Santri
- Potensi Zakat dan Wakap Tinggi, Menang Ingin Bentuk Lembaga Pengelolaan Dana Umat
- Antrean Peti Kemas di Pelabuhan Tanjung Priok Ditarget Selesai pada Minggu
Advertisement