Jalani Operasi Jantung, Lebih dari Dua Pekan Pangeran Philip Dirawat di RS
Advertisement
Harianjogja.com, LONDON - Suami Ratu Elizabeth yaitu Pangeran Philip sudah lebih dari dua minggu dirawat di Rumah Sakit King Edward VII London karena masalah kesehatan yang dideritanya.
Kabarnya, Duke of Edinburgh harus dipindahkan ke Rumah Sakit St.Bartholomew karena mengalami infeksi dan harus menjalani pengujian serta observasi jantung lebih lanjut.
Istana Buckingham telah mengonfirmasi beberapa hari lalu, Pangeran Philip berhasil menjalani operasi jantung yang sudah pernah dilakukan sebelumnya.
Baca juga: Elon Musk Berencana Kuasai Kota di Texas untuk Meluncur ke Mars
Advertisement
Meski begituĀ Pangeran Philip harus tetap berada di rumah sakit untuk menjalani perawatan selama beberapa hari, lapor People.
Pangeran Philip awalnya dibawa ke rumah sakit London pada 16 Februari lalu. Namun kemudian ia diperbolehkan untuk melakukan rawat jalan dan tinggal di Kastil Windsor bersama Ratu Elizabeth.
Tetapi setelah itu Istana mengatakan Pangeran Philip harus dibawa ke rumah sakit untuk tindakan pencegahan, dilaporkan bahwa tindakan itu bukan terkait infeksi virus corona.
Baca juga: Jumlah Rekening Masyarakat Naik pada Awal 2021
Istana kemudian merilis pernyataan lain beberapa hari kemudian dan mengatakan bahwa Pangeran Philip akan tetap di rumah sakit atas saran dokter.
"Bertindak dengan sangat hati-hati. Duke of Edinburgh tetap bersemangat," kata pihak Istana dikutip dari Observer.
Pada 23 Februari, Istana Buckingham mengungkapkan bahwa Pangeran Philip akan terus tinggal di rumah sakit untuk perawatan infeksi. Beberapa hari kemudian, ia dipindahkan ke St. Bartholomew's pada 1 Maret, di mana dia menjalani operasi jantung.
Selama dirawat, baru anak sulungnya, Pangeran Charles yang berkunjung ke rumah sakit pada 20 Februari.
Cucunya, Pangeran William sempat memberikan kabar terbaru tentang kondisi kakeknya tidak lama setelah kunjungan Charles. William memastikan bahwa kondisi Pangeran Philip baik-baik saja.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Suara.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Terkait Pemulangan Mary Jane, Filipina Sebut Indonesia Tidak Minta Imbalan
- Polisi Tembak Polisi hingga Tewas di Solok, Polda Sumbar Dalami Motifnya
- Eks Bupati Biak Ditangkap Terkait Kasus Pelecehan Anak di Bawah Umur
- Profil dan Harta Kekayaan Setyo Budiyanto, Jenderal Polisi yang Jadi Ketua KPK Periode 2024-2029
- Pakar Hukum Pidana Nilai Penetapan Tersangka Tom Lembong Masih Prematur
Advertisement
Kantongi Izin TRL, Teknologi Pemusnah Sampah Dodika Incinerator Mampu Beroperasi 24 Jam
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Eks Bupati Biak Ditangkap Terkait Kasus Pelecehan Anak di Bawah Umur
- Catatan Hitam Pilkada, Pelajar Meninggal Dunia dalam Kericuhan Saat Kampanye Terbuka di Bima
- Polisi Tembak Polisi hingga Tewas di Solok, Polda Sumbar Dalami Motifnya
- Terkait Pemulangan Mary Jane, Filipina Sebut Indonesia Tidak Minta Imbalan
- Presiden Filipina Sebut Upaya Banding Vonis Mary Jane Jadi Penjara Seumur Hidup Berhasil
- Puncak Arus Mudik Liburan Natal Diprediksi Terjadi pada 24 Desember
- Pekan Depan Dipanggil, Firli Bahuri Diminta Kooperatif
Advertisement
Advertisement