Advertisement
Jokowi Minta Kepala Daerah Tak Ragu Terapkan Lockdown Wilayah

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) meminta para kepala daerah untuk tidak ragu mengambil kebijakan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) hingga karantina wilayah atau lockdown jika diperlukan.
“Jika dirasa perlu ini PPKM bisa dilakukan, tetapi dalam skala mikro dalam lingkup yang kecil baik itu dalam skala kampung, skala desa, RW atau RT saja,” katanya dalam acara peresmian pembukaan Munas VI Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (Apeksi) dikutip dari YouTube Sekretariat Presiden, Kamis (11/2/2021).
Advertisement
BACA JUGA : Banyak Warga Tertular Covid, Satu Kampung di Bantul Terancam Lockdown
Menurutnya, salah menerapkan kebijakan lockdown berskala besar akan sangat merugikan sisi perekonomian daerah terdampak. Sebaliknya, lockdown berskala mikro yang tepat, justru dinilai efektif menyetop penyebaran virus tetapi tidak berdampak pada laju kegiatan ekonomi masyarakat.
Kepala Negara juga sudah memerintahkan seluruh kepala daerah atau Apeksi bersama TNI dan Polri untuk tidak sekadar mengimbau masyarakat memakai masker, tetapi juga ikut memberikan masker.
BACA JUGA : Tidak Ada Aturan Khusus soal Lockdown RT di Jogja
Jokowi menilai, ada orang-orang yang tidak memakai masker karena memang tidak mampu membeli masker.
“Satu tambah perintahnya, juga harus bagi masker karena rakyat kadang juga tidak mampu untuk beli masker,” ujarnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis Indonesia
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- BNN Ungkap Wilayah Pesisir dan Perbatasan Rawan Peredaran Narkoba, Begini Polanya
- Seorang Perawat Rumah Sakit di Cirebon Diduga Lecehkan Remaja Disabilitas, Polisi Periksa 11 Saksi
- Mensos Usahakan Siswa Lulusan Sekolah Rakyat Dapat Beasiswa
- Dukung Pengamanan Kejaksaan oleh TNI, Wakil Ketua Komisi 1 DPR: Untuk Efektifkan Penegakan Hukum
- Ledakan di Garut Tewaskan 13 Orang, Prosedur Pemusnahan Amunisi Harus Dievaluasi
Advertisement

Jenazah Kolonel Antonius Hermawan Korban Ledakan Amunisi Dibawa ke Pakem Sleman Siang Ini
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Paus Leo XIV Minta Gereja Merespons Perkembangan Kecerdasan Buatan
- Pemprov Bali Akan Menolak Pengajuan SKT Ormas Preman
- PLN Ungkap Penyebab Pemadaman Meluas di Kota Palu
- Jemaah Calon Haji 2025 Diinapkan Tak Sesuai Kloter, Ini Alasannya
- DPR RI Sorot Kecelakaan Tewaskan 11 Guru di Jalan Purworejo-Magelang
- Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan
- Jemaah Calon Haji di Makkah Tidak Dikelompokkan Berdasarkan Kloter Lagi, Ini Penjelasan Kemenag
Advertisement