Advertisement
Presiden Brazil Tegaskan Tak Mau Disuntik vaksin Covid-19
Ilustrasi. - Freepik
Advertisement
Harianjogja.com, BRASILIA--Presiden Brazil Jair Bolsonaro pada Kamis 926/11/2020) malam mengatakan bahwa dirinya tak akan mau divaksin COVID-19, pernyataan terbaru yang menggambarkan keraguannya terhadap program vaksinasi virus corona.
Dalam pernyataan yang disiarkan langsung melalui berbagai platform media sosial, pemimpin sayap kanan itu menambahkan bahwa Kongres kemungkinan tidak mengharuskan warga Brazil mendapatkan vaksin.
Advertisement
Brazil mencatat kematian COVID-19 tertinggi kedua di dunia, dan Bolsonaro selama berbulan-bulan meremehkan bahaya pandemi meski dirinya pernah menjadi pasien COVID-19 pada Juli lalu.
"Saya katakan, saya tidak akan disuntik (vaksin). Itu hak saya," katanya.
Bolsonaro menyampaikan keraguan atas manfaat penggunaan masker dalam siaran tersebut, menyiratkan bahwa terdapat sedikit bukti konklusif tentang keefektifan masker dalam mencegah penularan virus corona.
Dia juga kerap mengatakan warga Brazil tidak akan diharuskan mengikuti vaksinasi ketika vaksin COVID-19 tersedia secara luas.
Pada Oktober, Bolsonaro melontarkan lelucon di Twitter, yang menuliskan bahwa vaksinasi hanya diwajibkan untuk anjingnya saja.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Pesawat Smart Air Jatuh di Nabire, Diduga Gagal Lepas Landas
- Dugaan Tak Profesional, Tim SIRI Kejagung Periksa Sejumlah Kajari
- BNN Ingatkan Bahaya Whip Pink, Gas Tertawa Bukan untuk Gaya Hidup
- KPK Panggil Gus Alex sebagai Saksi Kasus Dugaan Korupsi Kuota Haji
- Jenazah Pilot ATR 42-500 Andy Dahananto Disambut Haru di Tigaraksa
Advertisement
Jadwal SIM Keliling di Sleman 28 Januari 2026, Cek Lokasinya
Advertisement
Peta Global Situs Warisan Dunia Unesco dari Eropa hingga Asia
Advertisement
Berita Populer
- Emas Pegadaian Menguat, Harga Galeri24 dan UBS Melonjak
- Jadwal DAMRI Buka Rute Jogja-Semarang, Selasa 27 Januari 2026
- Thierno Barry Jadi Penyelamat Everton Saat Ditahan Leeds
- Raksasa Media Sosial Digugat soal Kesehatan Mental Anak
- Jet Pribadi Bombardier Jatuh di Maine, 7 Orang Tewas
- Jelang MotoGP 2027, Quartararo Mulai Pertimbangkan Opsi di Luar Yamaha
- Cek Jalur Trans Jogja, Selasa 27 Januari 2026
Advertisement
Advertisement



