Advertisement
Beasiswa LPDP 2020 Dibuka 6 Oktober, Begini Pendaftarannya
Ilustrasi - Antara
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Beasiswa bergengsi Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) periode 2020 akhirnya dibuka kembali. Hal itu diumumkan melalui akun Instagram resmi LPDP RI (@lpdp_ri).
"Finally, the wait is over! Penantianmu panjangmu akhirnya terbayarkan sebentar lagi #LPDPrens. Persiapkan diri yang terbaik karena sebentar lagi pendaftaran beasiswa LPDP akan kembali dibuka," tulis akun Instagram @lpdp_ri seperti dikutip, Rabu (30/9/2020).
Advertisement
Fasilitas beasiswa yang berada di bawah naungan Kementerian Keuangan tersebut akan dibuka secara resmi pada 6 Oktober 2020.
Para pencari beasiswa atau yang dikenal dengan sebutan Scholarship Hunter dapat melakukan registrasi secara daring atau online melalui beasiswalpdp.kemenkeu.go.id.
Kondisi pandemi COVID-19 yang dihadapi saat ini memaksa adanya penyesuaian terhadap berbagai aspek kegiatan. Meski demikian pengembangan sumber daya manusia unggul tak boleh berhenti.
Pada periode 2020, LPDP kembali membuka kesempatan penerimaan layanan beasiswa yang sementara dibuka untuk 2 jenis, yaitu beasiswa pendidik dan beasiswa perguruan Tinggi Utama Dunia
"Info lebih lanjut mengenai persyaratan, perguruan tinggi tujuan, tahapan seleksi, dan ketentuan lainnya akan disampaikan lebih lanjut bersamaan dengan dibukanya registrasi online. Pantau terus perkembangan di website dan media sosial resmi LPDP ya #LPDPrens," tambahnya.
Gimana Sobat Bisnis, siap hunting beasiswa LPDP RI tahun ini?
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
ADD Gunungkidul 2026 Tetap Rp123 Miliar Meski TKD Dipangkas
Advertisement
Walking Tour Telusuri Jejak Sejarah Simpang Lima Boyolali
Advertisement
Berita Populer
- Harga Tiket Museum Nasional Naik, Aktivis Pendidikan Minta Transparans
- Bupati Bantul: Kesehatan Jadi Fondasi Pembangunan Daerah
- Jaksa AS Tuduh Nicolas Maduro Terlibat Terorisme dan Narkoba
- Longsor Tebing Ngarai Sianok Agam Setinggi 120 Meter
- KH Amal Fathullah Zarkasyi Wafat, Ribuan Santri Padati Gontor
- Liga Italia: Como Jaga Posisi Enam Seusai Kalahkan Udinese
- Jay Idzes Tampil Penuh, Sassuolo Ditahan Parma 1-1
Advertisement
Advertisement



