Ditusuk Saat Isi Kajian di Bandar Lampung, Syekh Ali Jaber Dapat 10 Jahitan
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Pendakwah kondang Syekh Ali Jaber ditusuk orang tak dikenal saat memgisi kajian di Bandar Lampung, Minggu (13/9/2020). Penusukan terjadi di Masjid Falahuddin, Tamin, Tanjungkarang Pusat, Bandar Lampung.
Informasi ini disampaikan Syekh Ali Jaber saat diwawancarai TV One, Minggu sore WIB. Syekh Ali mengatakan penusukan itu terjadi saat dirinya melakukan safari dakwah. Kala itu dirinya sedang mengisi kajian Minggu dan Wisuda Tahfiz Quran.
Advertisement
Saat itu Syekh Ali menguji bacaan seorang anak berusia 9 tahun. Selesai menguji Syekh Ali menyempatkan untuk berfoto bersama bocah tersebut bersama ibunya. Saat sang ibu ke panggung, rupanya ruang penyimpanan ponselnya penuh dan tak bisa untuk berfoto bersama. Spontan Syekh Ali meminta para hadirin untuk berkenan meminjami ponsel.
BACA JUGA: Belum Beri Lampu Hijau, Bantul Berharap Stadion Sultan Agung Tak Jadi Dipakai untuk Laga Liga 1
Di saat sedang meminjam ponsel tersebut, Syekh Ali melihat dari kanan ada seorang tak dikenal naik ke panggung. Seketika pria tersebut langsung mendekat dengan cepat menghunuskan senjata tajam ke arah Syekh Ali.
Syekh Ali Jaber mengaku sempat menghindar saat hendak ditusuk. "Kalau saya enggak lihat ada orang yang datang, mungkin bisa leher atau jantung saya yang kena tusuk," katanya dalam wawancara tersebut.
BACA JUGA: Joko Widodo Masuk Tim Pemenangan Gibran, Jadi Koordinator Parkir
Syekh Ali mengalami luka dan langsung dilarikan ke Puskesmas terdekat untuk diberikan pertolongan. Pria yang menikam sang ustaz akhirnya langsung tertangkap oleh para peserta kajian yang ada di dalam masjid tersebut. Saat penusuk tertangkap, Syekh Ali sempat meminta jemaah yang hadir untuk tak langsung menghakimi.
Kondisi Syekh Ali telah membaik. Syekh Ali mengaku mendapat sepuluh jahitan akibat tusukan tersebut.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Solopos
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Hizbullah dan Israel Sepakati Gencatan Senjata, Dimulai per Hari Ini
- Rem Blong, Truk Tronton Sejumlah Kendaraan di Slipi, Satu Orang Meninggal Dunia
- Supriyani, Guru Honorer yang Dituduh Memukul Anak Polisi Divonis Bebas
- Walhi Minta Kasus Polisi Tembak Polisi di Solok Jadi Momentum Berantas Penjahat Lingkungan
- KPK Sebut OTT di Bengkulu Terkait Pungutan Pendanaan Pilkada
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Perampasan Aset Judi Online Bisa untuk Kepentingan Negara
- Diapresiasi Pemerintah Arab Saudi, Ini Poin-Poin yang Diusulkan Menteri Agama soal Haji
- Jaksa Jovi Andrea Bachtiar Divonis Bersalah
- 18 Kadin Provinsi Ajukan Gugatan Munaslub 2024, Ini Alasannya
- KRI Wahidin Sudirohusodo-991 Tuntaskan Misi Kemanusiaan di Negara Pasifik Selatan
- Menteri Perumahan Maruarar Sirait Akan Tingkatkan Target KPR Skema FLPP
- Ekonom Prediksi Kenaikan PPN 12 Akan Menambah Penerimaan Negara Rp 75 Triliun
Advertisement
Advertisement