Advertisement
Ganjar Pranowo: Tingkatkan Pengecekan Massal Covid-19

Advertisement
Harianjogja.com, SEMARANG - Guna mempercepat penanganan Covid-19, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo meminta seluruh kepala daerah di Jawa Tengah untuk terus meningkatkan pengecekan massal.
"Seluruh bupati/wali kota di Jateng saya minta terus meningkatkan pengecekan massal itu agar upaya percepatan penanganan Covid-19 bisa tercapai," katanya di Semarang, Jumat (26/6/2020).
Advertisement
Menurut Ganjar, kepala daerah tidak perlu takut apabila jumlah kasus positif Covid-19 mengalami peningkatan akibat dilakukannya "tracking" massal.
"Lebih baik meningkat karena memang dilakukan 'tracking', daripada terlihat landai tapi tidak dilakukan tindakan apa-apa," ujarnya.
Ganjar menyebut upaya "tracking" melalui pengecekan massal dengan tes cepat sudah menjadi perintah Presiden Joko Widodo.
"Kami menindaklanjuti perintah itu dengan menggelar 'rapid test' massal, bahkan di beberapa daerah seperti Kota Semarang, tidak hanya 'rapid test', tapi langsung 'test swab'," katanya.
Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Jateng Yulianto Prabowo mengungkapkan pihaknya sudah melakukan tes PCR sebanyak 51.000 spesimen dan dari total itu, sebanyak 3.414 orang dinyatakan positif Covid-19.
"Kami juga telah menggelar pengecekan dengan 'rapid test' sebanyak 80.000 orang. Hasilnya masih kami tunggu karena yang reaktif langsung kami lakukan tes PCR," ujarnya.
Ia menerangkan hingga saat ini jumlah kasus positif Covid-19 di Jateng mencapai 3.552 orang, sedangkan pasien dalam pengawasan (PDP) berjumlah 8.445 orang, dan orang dalam pemantauan (ODP) sebanyak 48.767 orang.
"Kami akan terus berupaya melakukan 'tracking' agar dapat dilakukan 'treatment' yang lebih cepat," katanya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Ulang Tahun ke-90, Dalai Lama Ingin Hidup hingga 130 Tahun
- Kementerian HAM Menjadi Penjamin Pelaku Persekusi Retret, DPR Bertanya Alasannya
- Kementerian Sosial Pastikan Pembangunan 100 Sekolah Rakyat Dimulai September 2025
- KPK akan Pelajari Dokumen Terkait Kunjungan Istri Menteri UMKM ke Eropa
- Donald Trump Ingin Gelar UFC di Gedung Putih
Advertisement

Pemkot Jogja Siapkan Pembatasan Bus Besar dan Uji Coba Malioboro Bebas Kendaraan Bermotor Tahun Ini
Advertisement

Jalur Hiking Merapi di Argobelah Klaten Kian Beragam dengan Panorama Menarik
Advertisement
Berita Populer
- Nurmala Kartini Sjahrir, Adik Luhut yang Diunggulkan jadi Dubes Indonesia di Jepang, Berikut Profilnya
- Sekolah Rakyat Dibangun Mulai September 2025, Dilengkapi Dapur dan Asrama
- 29 Penumpang Belum Ditemukan, Manajemen KMP Tunu Pratama Jaya Minta Maaf
- DPR RI Bentuk Tim Supervisi Penulisan Ulang Sejarah
- Kemensos: Anak Jalanan Jadi Target Utama Ikuti Sekolah Rakyat
- Banjir di DKI Jakarta Rendam 51 RT
- Kementerian PKP Siapkan Rp43,6 Trilun untuk Merenovasi 2 Juta Rumah Tak Layak Huni
Advertisement
Advertisement