Advertisement
BMKG Sebut Suara Dentuman di Jogja-Jateng Bukan Aktivitas Seismik

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Suara dentuman yang terdengar di sejumlah daerah di Jawa Tengah dan Jogja bukan berasal dari aktivitas seismik.
"Sumber tersebut bukan [berasal] dari aktivitas seismik," kata Kepala Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), Dwikorita Karnawati ketika dikonfirmasi oleh Bisnis pada Senin (11/5/2020).
Advertisement
Adapun, untuk mengenai kepastian sumber dentuman tersebut hingga saat ini masih dalam proses penelusuran oleh BMKG.
Suara dentuman itu ramai diperbincangkan masyarakat di media sosial. Bahkan, hashtag #dentuman pun menjadi trending topic di Twitter.
Akun @luciariski mengaku mendengar dentuman itu di wilayah Babarsari pukul 05.55 WIB.
"Barusan denger suara dentuman di wilayah babarsari. Jam 5an pagi. Saking kencengnya sampe bikin kebangun. Apakah ada yang denger juga? #dentuman," tulisnya.
Sementara akun @dgpalih1 mengaku mendengarnya pukul 03.30 WIB.
Mereka juga bertanya-tanya apa penyebab suara dentuman misterius tersebut. Berikut beberapa komentar mereka :
Dentuman, bencana, dll. Harusnya bikin kita kembali kepada jati diri kita masing-masing
awalnya aku kira dentuman itu hoax dibuat buat. eh barusan denger dong ? bapak bapak auto pada keluar ngecekin
Ap ada yang denger barusana suaara dentuman di daerah ciledug??
Dentuman terdengar lagi di daerah Jawa Tengah ya? is this the second wave?
If that is true, now it is freaking creepy.
Another Dentuman in the exact time a month after the first one. Wait, is it the second wave ? Oh well, stay safe everyone and keep positive!
Sempet dengar tak kira suara gluduk jebule semua dengar suara dentuman misterius..
Ini aneh tapi nyata. Fucek sekali
Ku kira tadi suara dentuman biasa, karena rumah deket jalan tol. Kirain suaranya dri situ, ternyata orang2 juga merasakan hal yg sama.
Dan yg paling anehnya, jam 12 an tadi ayam ku juga bengok2 sendiri pdhl biasanya enggak.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Wisatawan Lokal hingga Mancanegara Antusias Kunjungi Pameran Hamong Nagari
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Penyebab Juliana Marins Meninggal Dunia Akibat Benturan Benda Tumpul Saat Jatuh di Gunung Rinjani
- Dua SD di Gunungpati Kota Semarang Dibobol Maling Saat Libur Sekolah
- 6 Sekolah Swasta Termahal di Indonesia, Ini Rincian Biayanya
- KPK lakukan OTT di Medan, Sumatera Utara
- Jepang Pertimbangkan Hentikan Beri bantuan Biaya Hidup kepada Mahasiswa Asing Jenjang Doktoral
- Hadapi Isu Tarif, RI-Malaysia Optimalkan Kekuatan Domestik-ASEAN
- Enam Orang Kena OTT KPK di Sumut, Terkait Dugaan Korupsi Pembangunan Jalan
Advertisement
Advertisement