Advertisement
556 Hoaks Berseliweran, 301 tentang Covid-19
Ilustrasi. - Ist/Everypixel
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Di tengah pandemi Covid-19, Masyarakat Anti Fitnah Indonesia (Mafindo) mencatat ada ratusan berita bohong atau hoaks.
Direktur Operasional Mafindo Dewi Sri menuturkan, berdasarkan data terbaru dari Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemen Kominfo) ada 556. "Kominfo mencatat, ada sekitar sampai tadi malam, Jumat 17 April 2020, ada 556 hoaks," ujar Dewi melalui video konferensi pers di BNPB, Sabtu (18/4/2020).
Advertisement
Mafindo kata Dewi, juga melakukan verifikasi dan uji fakta terkait 556 hoaks yang ditemukan Kominfo. Dari data Mafindo, sebanyak 301 hoaks berisi tentang Covid-19.
"Mafindo melalui para pemeriksa faktanya telah mengklarifikasi secara spesifik dan informasi seputar corona ini dengan jumlah 301 hingga jam 22.00 malam tadi," ucap dia.
Lebih lanjut, Dewi mengatakan di tengah pandemi Covid-19, ia mengajak masyarakat untuk tidak asal membagikan informasi yang belum diketahui kebenarannya.
Karena itu ia meminta masyarakat untuk mengecek informasi yang didapat sebelum dibagikan. "Selain merupakan pandemi, saat ini terjadi juga fenomena info yaitu banyaknya informasi yang keliru, yang beredar sehubungan dengan Covid-19 itu sendiri. Itu lah mengapa topik jangan asal forward (membagikan), cara memilah informasi ini sangat penting bagi kita," katanya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Suara.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Impor Pakaian Bekas Ilegal Diduga Berasal dari Tiga Negara Ini
- Kereta Khusus Petani Pedagang Rute Merak-Rangkasbitung Siap Beroperasi
- Jaksa Umumkan Tersangka Baru dalam Kasus Perampokan Museum Louvre
- WHO Sebut Cacar Monyet Terdeteksi di 5 Negara di Luar Afrika
- Mulai 3 November, Tiket Pendakian Gunung Rinjani Resmi Naik
Advertisement
Salama Dua Hari, Sembilan Awan Panas Guguran Terjadi di Gunung Merapi
Advertisement
Wisata DEB Balkondes Karangrejo Borobudur Ditawarkan ke Eropa
Advertisement
Berita Populer
- Angkut 50 Penumpang, Bus Eka Persada Terbakar di Tol Boyolali
- Kali Cikarang Meluap, Ribuan Warga Kabupaten Bekasi Terdampak Banjir
- Hasil Cremonese Vs Juventus, Debut Manis Luciano Spalletti
- Ikuti Tradisi, Jenazah Paku Buwono XIII Dimakamkan di Imogiri Bantul
- Hasil dan Klasemen Liga Inggris, Arsenal Kokoh di Puncak
- Waspadai Potensi Hujan Petir hingga Banjir Rob pada Minggu Ini
- Profil Singkat Raja Solo Paku Buwono XIII yang Wafat Hari Ini
Advertisement
Advertisement



