Advertisement
Kerahkan CN 235, TNI AU Bantu Pencarian Pesawat Twin Otter
Ilustrasi Pesawat twin otter tergelincir di Papua, Rabu (12/12/2018). - Ist via Okezone
Advertisement
Harianjogja.com, TIMIKA-- Markas Besar TNI AU mengerahkan pesawat Fix Wing jenis CN 235 buatan PT Dirgantara Indonesia ke Timika untuk membantu mencari pesawat Twin Otter PK-CDC milik PT Carpendiem yang hilang kontak dalam penerbangan Timika menuju Ilaga sejak Rabu (18/9/2019).
Komandan Pangkalan TNI AU Yohanis Kapiyau Timika Letkol Penerbang Sugeng Sugiharto kepada Antara di Timika, Kamis, mengatakan pengiriman pesawat Fix Wing CN 235 itu atas perintah langsung Kepala Staf TNI AU Marsekal TNI Yuyu Sutisna.
Advertisement
"Bapak Kepala Staf TNI AU pagi ini mengirimkan pesawat yang akan di-siagakan di Timika untuk membantu pencarian dan evakuasi. Direncanakan pesawat TNI AU akan tiba di Timika pukul 11.00 WIT sehingga pencarian dan evakuasi bisa lebih mudah," kata Letkol Sugeng.
Selain pesawat Fix Wing CN 235, TNI AU juga mengerahkan Helicopter Caracal untuk mengangkut Tim SAR gabungan ke lokasi hilangnya pesawat Twin Otter PK-CDC.
BACA JUGA
Armada lain yang dikerahkan untuk membantu pencarian pesawat hilang kontak tersebut yaitu Helicopter Bell TNI AD, Helikopter Bell Airfast PT Freeport Indonesia dan Pesawat Twin Otter PK-CDJ milik PT Carpendiem.
Letkol Sugeng mengatakan dengan armada dan alutsista tersebut sudah cukup untuk mengoptimalkan pencarian pesawat yang hilang kontak tersebut dari udara. Meski begitu hingga Kamis siang pesawat nahas tersebut belum juga ditemukan.
Komandan Lanud Timika itu mengakui jajarannya pada Kamis pagi menerima informasi bahwa penumpang dan kru pesawat Twin Otter PK-CDC berobat ke Puskesmas Jila. Namun setelah dilakukan pengecekan oleh personel Satgas TNI di Jila, ternyata informasi tersebut tidak benar.
"Sekarang kami kirimkan pesawat Helicopter Caracal untuk melaksanakan pencarian apa betul di area Jila ditemukan pesawat yang hilang tersebut. Tadi pagi tim sudah mencari di area suspek pada radial 55 derajat dengan jarak dari Timika 38 nautical mile, ternyata tenyata tidak ada," kata Letkol Sugeng.
Kondisi cuaca di sekitar lokasi pencarian, katanya, cukup bagus dimana personil SAR gabungan bisa melihat dengan jelas jejeran gunung dan hutan belantara Papua dari pesawat yang terbang pada ketinggian 14 ribu hingga 15 ribu kaki.
"Area pencarian saat ini kita melebar ke area selatan yang lebih landai karena mungkin saja pesawat mencari pendaratan darurat ke area yang lebih rendah dan lebih aman. Sekarang pencarian dialihkan ke area Jila dengan elevasi sekitar 6.000 sampai 7.000 kaki," jelas Letkol Sugeng.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Musda Molor, Perebutan Ketua Golkar Gunungkidul Memanas
Advertisement
Korea Selatan Perpanjang Bebas Biaya Visa hingga Juni 2026
Advertisement
Berita Populer
- Viral di Medsos, Kasus Pencurian Celana Dalam Wanita di Bantul Selesai
- Jalan di Padukuhan Wunut Bantul yang Sempat Putus Kembali Tersambung
- Derbi Catalunya Milik Barca, Flick Puas Tapi Tetap Soroti Evaluasi
- AS Akui Operasi Absolute Resolve Venezuela Direncanakan Berbulan-bulan
- Rumah Warga di Mergangsan Jogja Terbakar Diduga Konsleting
- Maduro Ditangkap dan Ditahan di New York, Venezuela Tuntut Pembebasan
- Deretan Foto Supermoon yang Pertama di Tahun 2026
Advertisement
Advertisement



