Advertisement
Walhi Ingin Peserta Debat Capres Bawa Solusi Konkret Masalah Lingkungan Hidup

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA--Wahana Lingkungan Hidup (Walhi) Indonesia berharap dalam debat capres babak dua nanti para calon presiden menyampaikan tawaran solusi konkret masalah lingkungan hidup dan iklim.
"Harusnya mereka berdua punya tawaran yang lebih konkret terkait persoalan lingkungan hidup. Misalnya kalau kita lihat sekarang bencana ekologis juga semakin meningkat dari tahun ke tahun," kata Manager Kampanye Keadilan Iklim Eksekutif Nasional Walhi Yuyun Harmono di Jakarta, Kamis (14/2/2019).
Advertisement
Dia menuturkan aktivitas manusia, termasuk dalam pembangunan ekonomi, berkontribusi pada kerusakan lingkungan, perubahan iklim, dan bencana ekologis. "Kalau kita lihat dengan tren bencana hidrometeorologis atau ekologis yang semakin tinggi, berarti kan alam bereaksi terhadap model aktivitas ekonomi yang kita lakukan," katanya.
"Dan harusnya ada penyelesaian soal itu, jadi bukan semata-mata kita harus ramah lingkungan, tetapi dia juga menyasar persoalan kunci terkait dengan paradigma ekonomi kita," tambahnya.
Pada 17 Februari 2019, calon presiden Joko Widodo dan Prabowo Subianto akan beradu pemikiran dan respons dalam debat kedua yang mengangkat tema energi, lingkungan hidup, infrastruktur, pangan dan sumber daya alam.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Jelang Libur Waisak, 368.470 Kendaraan Tinggalkan Jabotabek
- Menteri HAM Natalius Pigai Menilai Bagus Rencana Gubernur Jabar Mengirim Siswa Nakal ke Barak Militer
- Satgas Koperasi Merah Putih Resmi Dibentuk, Zulkifli Hasan Jabat Ketua
- Selain GBK, Hotel Sultan hingga TMII Juga Bakal Dikelola Danantara
- Puluhan Warga Badui Digigit Ular Berbisa, 2 Meninggal Dunia
Advertisement

Jadwal KRL Jogja Solo Hari Ini, Senin 12 Mei 2024, Berangkat dari dari Stasiun Palur, Jebres dan Solo Balapan
Advertisement

Amerika Serikat Keluarkan Peringatan Perjalanan untuk Warganya ke Indonesia, Hati-Hati Terorisme dan Bencana Alam
Advertisement
Berita Populer
- Polisi Turunkan Paksa Atribut Bendera dan Spanduk Ormas
- Stok Beras Capai 3,6 Juta Ton, Pemerintah Akan Bangun 25 Ribu Gudang Darurat
- Kemenkopolkam: Berantas Premanisme Berkedok Ormas Lewat Penindakan Hukum
- Viral Pengamen Rusak Bus Primajasa, 1 Pelaku Diringkus dan 1 Orang Buron
- Sekjen PBB Sambut Positif Gencatan Senjata India-Pakistan
- Ratusan Preman Ditangkap dalam Operasi Serentak di Jawa Tengah
- 2.113 Jemaah Calon Haji Tiba di Madinah
Advertisement