Advertisement
Israel Ingin Membuka Hubungan Diplomatik dengan Indonesia, Jusuf Kalla : Ada Syaratnya

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA – Pemerintah Indonesia menanggapi keinginan Israel yang ingin menjalin hubungan baik dengan negara ini.
Wakil Presiden Jusuf Kalla tidak ingin Indonesia menjalin hubungan diplomatik dengan Israel sebelum negara tersebut berdamai dengan Palestina.
Advertisement
"Kalau sudah damai antara Palestina dengan Israel dan mereka mengakui antara salah satunya, ya tentu bisa saja terjadi [hubungan diplomatik]," kata JK di Kantor Wapres, Jakarta, Selasa (16/10/2018).
JK menuturkan, Indonesia tidak mungkin membuka hubungan diplomatik dengan Israel bila negara tersebut belum berdamai dengan Palestina.
BACA JUGA
"Iya belum waktunya [membuka hubungan diplomatik dengan Israel]," ujar dia.
Sebelumnya, Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu mengatakan bahwa dia ingin mendorong terjadinya hubungan diplomatik dengan Indonesia. Netanyahu mengatakan, Indonesia adalah salah satu negara yang sangat penting bagi Israel.
“Indonesia sangat, sangat penting bagi kami. Itu adalah negara yang sangat penting. Ini adalah salah satu negara terakhir di dunia yang tidak memiliki hubungan terbuka dan kuat dengan Israel. Sebagian besar negara melakukannya,” kata Netanyahu pada konferensi internasional untuk jurnalis Kristen di Yerusalem, sebagaimana dilansir Times of Israel, Senin, 15 Oktober 2018.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Okezone.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Dua Padukuhan di Kulonprogo Masih Butuh Dropping Air Bersih
Advertisement

Desa Wisata Adat Osing Kemiren Banyuwangi Masuk Jaringan Terbaik Dunia
Advertisement
Berita Populer
- Jamu PSM Makassar, Persik Kediri Target 3 Poin
- Jadwal Lengkap KRL Solo Jogja Hari Ini, Kamis 23 Oktober 2025
- Jadwal SIM Keliling Ditlantas Polda DIY Hari Ini, Kamis 23 Okt 2025
- Jadwal KA Prameks Hari Ini Jogja Kutoarjo, Kamis 23 Oktober 2025
- Jadwal SIM Keliling di Bantul, Kamis 23 Oktober 2025, Cek Lokasinya
- Jadwal KRL Jogja Solo Hari Ini Terbaru, Kamis 23 Oktober 2025
- Jadwal SIM Keliling di Kulonprogo Hari Ini, Kamis 23 Okt 2025
Advertisement
Advertisement