Advertisement
Ulama dan Aktivis Deklarasikan Anies Baswedan Capres 2019
Anies Baswedan. - Instagram
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA- Bursa calon presiden yang bakal bertarung di 2019 semakin ramai. Setelah santer nama Joko Widodo dan Prabowo yang digadang-gadang bakal maju sebagai capres, kini sejumlah kalangan masyarakat mendeklarasikan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan sebagai calon presiden.
Puluhan masyarakat dari kalangan aktivis Islam dan ulama yang tergabung dalam Gerakan Indonesia untuk Indonesia mendeklarasikan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan menjadi bakal calon presiden (capres) untuk Pemilu 2019.
Advertisement
Juru bicara Gerakan Indonesia untuk Indonesia, Ustaz Haekal Hasan mengatakan, alasan gerakan ini mendukung dan mendeklarasikan Anies lantaran kredibilitas dan kepemimpinan yang bersangkutan dianggap mumpuni.
"Beliau [Anies] memiliki track record yang jelas, bersih, tidak korupsi, tidak punya beban masa lalu. Menolak reklamasi, pronelayan dan antiasing dan aseng," ujar Haekal dalam jumpa pers di Hotel Sofyan, Tebet, Jakarta, Jumat (8/6/2018).
BACA JUGA
Selain itu, lanjut Haekal, mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu juga cakap selama memimpin DKI Jakarta. Ia menyebut, belum genap setahun memimpin Ibu Kota, Anies berhasil memimpin daerahnya meraih predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK).
"Dari semua lembaga survei yang kami telusuri beliau selalu di peringkat teratas. Beliau berpotensi menjadi penantang incumbent dan Insya Allah menang melawan incumbent," jelasnya.
Turut hadir para deklarator Anies For President 2019, Ustaz Haekal Hasan, Ustaz Fahmi Salim, Ustaz Taufan Maulamin serta sejumlah umat Islam lainnya. Hadir pula aktivis media sosial, Buni Yani.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Okezone
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Motif Ekonomi, Pelaku Pencurian Anjing di Sleman Minta Maaf
Advertisement
10 Destinasi Terfavorit di Sleman Selama Libur Nataru, Ini Daftarnya
Advertisement
Berita Populer
- Profil Lucao, Nilai Pasar Rp3,4 M Perkuat Lini Belakang PSS
- Kemenhut Tegaskan Tak Ada Penggeledahan oleh Kejagung
- Pemkab Sleman Luncurkan e-Kalurahan, Awasi Transaksi Desa
- Prabowo Ingin Anak Petani Jadi Insinyur hingga Jenderal
- Pemda DIY Perkuat Wisata Berbasis Experience Economy
- 75 Persen Tiket Nataru Dibeli Lewat Access by KAI
- Danantara Kembangkan Kompleks Haji RI di Makkah
Advertisement
Advertisement



