Advertisement
Prabowo-MBS Bahas Kelanjutan Pembangunan Kampung Haji
Presiden Prabowo
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Presiden Prabowo Subianto dan Putra Mahkota Arab Saudi Pangeran Mohammed bin Salman (MBS) kembali membahas kelanjutan rencana pembangunan Kampung Haji Indonesia di Mekkah melalui sambungan telepon saat Presiden Prabowo berada di Moskow.
Menurut Sekretaris Kabinet Teddy Indra Wijaya, kedua pemimpin menyinggung penentuan lokasi, proses pembangunan hingga fasilitas yang akan disiapkan khusus bagi jamaah haji Indonesia. Kerajaan Arab Saudi disebut menyambut baik rencana tersebut dan terus memberikan dukungan penuh.
Advertisement
Saat ini Indonesia melalui BPI Danantara tengah mengikuti lelang pembelian lahan di kawasan Eastern Hindawiyah. CEO Danantara Rosan Perkasa Roeslani menyebut Indonesia berada di posisi tiga besar penawar dan pemenang lelang diperkirakan diumumkan pertengahan Desember 2025.
"Presiden Prabowo dan Putra Mahkota MBS membahas kelanjutan mengenai rencana pembangunan perkampungan Haji yang meliputi penentuan lokasi, proses pembangunan, serta fasilitas yang akan disiapkan, yang nantinya diperuntukkan bagi jamaah haji asal Indonesia," kata Seskab Teddy saat dihubungi di Jakarta, Kamis (11/12/2025).
Kantor Berita Arab Saudi Saudi Press Agency juga turut memberitakan pembicaraan via telepon antara Presiden Prabowo dan Putra Mahkota Pangeran MBS.
"Yang Mulia Pangeran Mohammed bin Salman bin Abdulaziz Al Saud, Putra Mahkota dan Perdana Menteri, menerima telepon dari Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto. Lewat sambungan telepon itu, dua pemimpin membahas dan berdiskusi cara untuk mendukung kerja sama antara dua negara," demikian isi pemberitaan dari Saudi Press Agency.
Putra Mahkota Pangeran MBS juga mengucapkan belasungkawa kepada Presiden Prabowo dan untuk seluruh rakyat Indonesia yang terdampak bencana banjir bandang dan longsor pada 25 November 2025.
"Indonesia adalah negara besar serta pemimpinnya adalah Presiden yang kuat dalam menghadap kondisi apapun," kata Pangeran MBS kepada Presiden Prabowo sebagaimana disampaikan kembali oleh Seskab Teddy.
Terkait pembangunan kampung haji, Kerajaan Arab Saudi telah menyambut baik dan mendukung rencana Presiden Prabowo itu. Prosesnya saat ini, Pemerintah Indonesia, melalui Badan Pengelola Investasi Daya Anagata Nusantara (BPI Danantara) tengah mengikuti lelang untuk membeli tanah yang dibidik akan menjadi lokasi kampung haji jemaah Indonesia.
CEO Danantara Rosan Perkasa Roeslani pada 2 Desember 2025 mengungkap lahan yang dibidik oleh Indonesia berada di daerah Eastern Hindawiyah. Rosan menyebut Danantara masuk dalam daftar tiga besar penawar yang berpeluang terpilih. Pemenang lelang nantinya diumumkan pada pertengahan Desember 2025.
"Mari kita doakan. Semoga harapan dari berdirinya kampung haji ini bisa berjalan dan bisa kita laksanakan ke depannya," kata Rosan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- BNN Ingatkan Bahaya Whip Pink, Gas Tertawa Bukan untuk Gaya Hidup
- KPK Panggil Gus Alex sebagai Saksi Kasus Dugaan Korupsi Kuota Haji
- Jenazah Pilot ATR 42-500 Andy Dahananto Disambut Haru di Tigaraksa
- Tetangga Kenang Farhan, Copilot ATR yang Tewas di Bulusaraung
- Bulog Bakal Pakai Beras Premium untuk MBG dan Batalion TNI
Advertisement
Advertisement
Peta Global Situs Warisan Dunia Unesco dari Eropa hingga Asia
Advertisement
Berita Populer
- Polisi Dalami Temuan Jenazah Terbakar di Tumpukan Sampah
- Modus Cari Kerja, Pemuda 19 Tahun Curi Ponsel Warung di Jetis Jogja
- Komisi III DPR Tegaskan Polri Bertanggung Jawab Langsung ke Presiden
- Indeks Persaingan Usaha Tunjukkan Tren Positif pada 2025
- Live Streaming Dewa United vs Arema FC, Laga Awal Putaran Kedua
- Restorasi Gumuk Pasir Bantul Menjadi Fokus Penataan Pantai Selatan
- BNPB Meminta Warga Waspada Hujan Lebat dan Angin hingga 29 Januari
Advertisement
Advertisement




