Advertisement
KAI Sediakan Fasilitas Shower dan Locker di Stasiun Tugu Jogja

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—PT. Kereta Api Pariwisata menyediakan fasilitas locker atau penitipan barang dan juga shower untuk membersihkan badan di Stasiun Gambir Jakarta dan Stasiun Tugu Jogja.
Locker dan Shower tersebut buka setiap hari selama 24 jam. Direktur Operasi KAI Pariwisata, Wawan Aryanto mengatakan bahwa pihaknya berkomitmen untuk mengembangkan Shower & Locker di dekat stasiun-stasiun besar di Pulau Jawa untuk memudahkan traveler melakukan perjalanan dengan praktis.
Advertisement
"Kami berharap dengan hadirnya Shower n Locker ini dapat memenuhi kebutuhan traveler di Indonesia khususnya saat ini masih area Pulau Jawa." katanya melalui siaran tertulisnya, Jumat (26/1/2024).
Wawan mengatakan shower dan locker mengajak traveler untuk melakukan perjalanan praktis saat traveling. Traveler cukup membayar mulai dari Rp50.000 untuk menggunakan shower dengan fasilitas free amenities, free wifi dan AC serta traveler juga cukup membayar mulai dari Rp10.000 sudah bisa menitipkan barang di locker yang telah disediakan untuk keamanan dan kenyamanan traveler.
BACA JUGA: Hari Ini KAI Daop 6 Jogja Mengoperasikan Kereta Luxury New Generation, Cek Harga Tiketnya
Shower n Locker yang dikelola oleh KAI Wisata hadir sejak tahun 2014 berawal berdiri di Stasiun Gambir Jakarta, melihat permintaan masyarakat meningkat khususnya di Daerah Istimewa Yogyakarta, KAI Wisata membuka cabang shower dan locker berikutnya di selasar Malioboro pada tahun 2021.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Patung Biawak Wonosobo Viral, Ini Penuturan Pematungnya
- Mendagri Tito Karnavian Siap Mengkaji Kriteria Daerah Istimewa Surakarta Jika Serius Diusulkan
- Prakiraan Cuaca, Sejumlah Kota Besar Berawan hingga Hujan Ringan Hari Ini
- Jokowi dan Rombongan Tiba di Roma untuk Menghadiri Pemakaman Paus Fransiskus
- 17 Dubes Afrika Naik Whoosh dari Jakarta Ke Bandung untuk Hadiri Peringatan KAA
Advertisement

Jadwal SIM Keliling di Sleman Hari Ini, Sabtu 26 April 2025, Cek di Sini
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Ini Persentase Kuota Jalur Domisili, Afirmasi, Prestasi dan Mutasi di Aturan Baru SPMB SMA 2025
- Tempat Pengoplosan Gas LPG di Cilandak Meledak, 1 Orang Luka Bakar
- Jokowi dan Rombongan Tiba di Roma untuk Menghadiri Pemakaman Paus Fransiskus
- Wacana Surakarta Jadi Daerah Istimewa Kembali Mencuat, Begini Kata Istana
- Prakiraan Cuaca, Sejumlah Kota Besar Berawan hingga Hujan Ringan Hari Ini
- Tarif Tol Semarang ABC Mulai Naik per Sabtu 26 April 2025, Ini Daftar Harga Kenaikannya
- Mendagri Tito Karnavian Siap Mengkaji Kriteria Daerah Istimewa Surakarta Jika Serius Diusulkan
Advertisement
Advertisement