Pemakaian Baju Daerah saat Peringatan HUT RI, Setpres: Itu Ide dari Jokowi
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA – Kepala Sekretariat Presiden (Kasetpres), Heru Budi Hartono menjelaskan ide penggunaan baju daerah oleh para pejabat dan menteri saat menghadiri Perayaan HUT Ke-77 RI dan Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi di Istana Merdeka.
Heru mengungkapkan bahwa ide penggunaan baju daerah pada peringatan HUT ke-77 RI berasal dari Presiden RI Joko Widodo (Jokowi). "Idenya dari beliau [Presiden] agar para pejabat dan menteri bisa melestarikan [budaya] sambil merayakan hari bersejarah," kata Heru kepada wartawan di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Rabu (17/8/2022).
Advertisement
BACA JUGA: HUT ke-77 RI, 168.196 Narapidana Dapat Remisi
Lebih lanjut, Heru menyampaikan tujuan penggunaan baju daerah tersebut adalah untuk mempromosikan dan menyampaikan kepada dunia luar bahwa bangsa Indonesia memiliki nilai historis dan seni yang tinggi.
"Ini patut dilestarikan. Termasuk tidak boleh di-copy negara lain. Ini lo kami negara RI punya baju adat dan harus dipromosikan," ujar dia.
Menurut pantauan Jaringan Informasi Bisnis Indonesia (JIBI), ragam baju adat dari sejumlah daerah di Indonesia turut mewarnai upacara peringatan Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia akan digelar di halaman Istana Merdeka, Jakarta, Rabu (17/8/2022).
Tidak hanya pejabat, sejumlah masyarakat pun tampak antusias mengikuti upacara HUT ke-77 RI mengenakan berbagai baju adat mulai dari Sabang sampai Merauke setelah berdatangan ke Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta sejak pukul 08.00 WIB.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Terkait Pemulangan Mary Jane, Filipina Sebut Indonesia Tidak Minta Imbalan
- Polisi Tembak Polisi hingga Tewas di Solok, Polda Sumbar Dalami Motifnya
- Eks Bupati Biak Ditangkap Terkait Kasus Pelecehan Anak di Bawah Umur
- Profil dan Harta Kekayaan Setyo Budiyanto, Jenderal Polisi yang Jadi Ketua KPK Periode 2024-2029
- Pakar Hukum Pidana Nilai Penetapan Tersangka Tom Lembong Masih Prematur
Advertisement
Jadwal DAMRI ke Candi Borobudur, Candi Prambanan, Pantai Baron Gunungkidul dan Parangtritis Bantul, Cek di Sini
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Presiden Prabowo dan PM Inggris Sepakat Dukung Gencatan Senjata di Gaza
- RUU Tax Amnesty Tiba-tiba Masuk Prolegnas, Pengamat: Prioritas Saat Ini Justru RUU Perampasan Aset
- Bareskrim Polri Pulangkan DPO Judi Online Situs W88 dari Filipina
- KJRI Hamburg Jerman Resmi Melayani Permohonan Paspor Elektronik
- Koperasi Diminta Bergerak Ikut Bantu Pelaku UMKM dan Perangi Rentenir
- Pembangunan Kesehatan di Indonesia Berkembang, Hanya Saja Masih Menghadapi Kesenjangan dengan Negara Maju
- Berani ke Italia, Benjamin Netanyahu dan Yoav Gallant Bisa Ditangkap
Advertisement
Advertisement