Advertisement
Kapasitas Rumah Sakit Covid-19 Hampir Full, Ini Perintah Luhut ke Pemda di DIY
Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan. Bisnis - Triawanda Tirta Aditya
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA — Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan meminta Pemerintah Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) untuk segera melakukan konversi tempat tidur pasien untuk perawatan Covid-19.
Luhut beralasan langkah itu diambil lantaran data perawatan pasien Covid-19 di fasilitas kesehatan baru mencapai 2.115 pasien atau 6,1 persen dari total kasus aktif yang mencapai 34.732 orang.
Advertisement
“Padahal secara umum bisa mencapai 20 persen pasien yang butuh dirawat di rumah sakit, sehingga situasi yang terjadi di DIY bisa menjelaskan mengapa angka kematian itu tinggi,” kata Luhut dalam Rakor virtual pada Kamis (29/7/2021).
Selain itu, Luhut menambahkan, tingkat kematian di provinsi itu juga mengalami peningkatan yang signifikan sejak kapasitas keterpakaian tempat tidur menembus di angka 80 persen.
“Kapasitas rumah sakit sudah hampir full. Oleh karena itu, saya minta kepada Pemprov dan Pemkab/Pemkot di DIY agar segera melakukan konversi tempat tidur non-Covid menjadi Covid di rumah sakit,” tuturnya.
Berdasarkan data Gugus Tugas Covid-19 DIY dari total kasus kematian akibat Covid-19 yang mencapai 2.780 orang hingga 23 Juli lalu, 195 atau 7 persen kasus meninggal tidak diketahui tempatnya.
Kemudian, 695 orang atau 25 persen kasus meninggal di rumah atau isolasi mandiri, dan 1.890 atau 68 persen meninggal di rumah sakit.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Jenazah Pilot ATR 42-500 Andy Dahananto Disambut Haru di Tigaraksa
- Tetangga Kenang Farhan, Copilot ATR yang Tewas di Bulusaraung
- Bulog Bakal Pakai Beras Premium untuk MBG dan Batalion TNI
- Tidak Boleh Tokoh Fiksi, Pekerjaan di KTP Diatur Ketat, Ini Daftarnya
- Banjir Kiriman Ciliwung Rendam Kebon Pala Jakarta
Advertisement
Gempa Magnitudo 4,6 Guncang Gunungkidul, Warga DIY Rasakan Getaran
Advertisement
Festival Lampion Dinosaurus Zigong Tarik Wisatawan ke Sichuan
Advertisement
Berita Populer
- Dua Pengendara Motor Meninggal Tertimpa Pohon Randu di Lembah UGM
- Cuaca Ekstrem Hambat Pencarian Korban Longsor di Cisarua Bandung Barat
- PSIM vs Persebaya, Van Gastel Soroti Pelatih Baru Bernardo Tavares
- Kenali Tanda Kekurangan Zat Besi yang Kerap Tak Disadari
- Angin Kencang di Bantul, 11 Pohon Tumbang, Fasilitas Umum Rusak
- Ratusan Rumah di Jogja Masih Buang Limbah Domestik ke Sungai
- Tim Para Renang Indonesia Panen Tujuh Emas dan Dua Rekor di APG
Advertisement
Advertisement



