Advertisement
DPR Minta Pemerintah Beri Perhatian Penuh ke Keluarga Korban KRI Nanggala-402

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA--Ketua DPR RI Puan Maharani mengatakan lembaganya fokus mendukung pemerintah dalam proses pencarian jenazah para korban kapal selam KRI Nanggala-402.
Menurut dia, segala upaya harus dilakukan optimal, termasuk mengangkat kapal selam dari laut dalam.
Advertisement
“Saat ini kita menghormati keluarga yang masih sangat berduka. Begitu juga kita tahu Indonesia masih kaget dan berduka dengan adanya peristiwa ini," kata Puan dalam keterangannya di Jakarta, Kamis (29/4/2021).
BACA JUGA : Evakuasi KRI Nanggala 402, Dihancurkan Dulu Lalu Diangkat?
Hal itu dikatakan Puan saat mendampingi Presiden Joko Widodo bertemu keluarga awak kapal selam KRI Nanggala-402, di Pangkalan Udara TNI Angkatan Laut (Lanudal) Juanda, Surabaya, Kamis.
Puan hadir mendampingi Presiden untuk bersilaturahmi dan memberikan bantuan kepada keluarga korban kapal selam yang dinyatakan subsunk di utara laut Bali tersebut.
"Kami menyadari bahwa duka yang paling dalam pasti dirasakan oleh anggota keluarga, karena itu sejak awal DPR-RI terus berkomunikasi dengan pemerintah agar negara memberikan perhatian kepada para keluarga yang ditinggalkan," ujarnya.
Politisi PDI Perjuangan itu menyampaikan, sebagai salah satu bentuk penghormatan pada awak KRI Nanggala-402, di Gedung DPR/MPR dan di seluruh rumah dinas anggota DPR/MPR dikibarkan bendera merah putih setengah tiang pada 26-28 April 2021.
BACA JUGA : Hamas Jogokaryan Beri Bantuan Keluarga Awak KRI Nanggala 402
Puan memastikan bahwa DPR RI akan membahas segala sesuatu dengan pemerintah terkait tragedi KRI Nanggala-402 dan keseluruhan Alat Utama Sistem Senjata (Alutsista) serta pertahanan Indonesia.
"Kita semua pasti satu pemahaman bahwa kita tidak ingin tragedi seperti ini terulang kembali," ujarnya.
Puan mengatakan, DPR RI pasti akan membangun dialog terus menerus dengan Pemerintah untuk bisa memberikan yang terbaik kepada prajurit-prajurit agar dapat menjalankan tugasnya dalam melindungi negara.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Penerima Bansos Terlibat Judol, Wakil Ketua MPR: Layak Diganti
- Top Ten News Harianjogja.com, Sabtu 12 Juli 2025: Dari Tom Lembong Sampai Harganas
- Pangkas Birokrasi Federal, Donald Trump Pecat 1.300 Pegawai Departemen Luar Negeri
- Jumlah Penduduk Indonesia Capai 286,69 Juta Jiwa per Juni 2025, Terbanyak Laki-Laki
- Kasus Chromebook, Kejaksaan Agung Menggeledah Kantor GoTo dan Menyita Ratusan Dokumen
Advertisement

Jalan Trisik Penghubung Jembatan Pandansimo di Kulonprogo Rusak Berat Akibat Truk Tambang
Advertisement
Tren Baru Libur Sekolah ke Jogja Mengarah ke Quality Tourism
Advertisement
Berita Populer
- BGN Minta Anggaran Makan Bergizi Gratis Ditambah Jadi Rp335 Triliun
- Polda Metro Jaya Targetkan Penyelidikan Kasus Kematian Diplomat Staf Kemenlu Rampung dalam Sepekan
- Hasil Penulisan Ulang Sejarah Bakal Diuji Publik 20 Juli 2025
- Tersangka Korupsi Minyak Mentah Riza Chalid Diduga Sudah Berada di Singapura, Kejagung Masukkan ke Daftar Cekal
- Kasus Chromebook, Kejaksaan Agung Menggeledah Kantor GoTo dan Menyita Ratusan Dokumen
- Jumlah Penduduk Indonesia Capai 286,69 Juta Jiwa per Juni 2025, Terbanyak Laki-Laki
- Jaksa Sebut Tom Lembong Tak Terima Uang, Tapi Kebijakannya Untungkan 10 Pihak
Advertisement
Advertisement