Advertisement
Ibunda Presiden Jokowi Dimakamkan di Samping Makam Sang Suami

Advertisement
Harianjogja.com, KARANGAYAR - Jenazah Ibunda Presiden Jokowi, Sujiatmi Notomiharjo telah dimakamkan, Kamis (26/3/2020). Almarhumah dimakamkan di samping pusara suaminya, pria yang digambarkan Sujiatmi dalam sebuah wawancara di Majalan Pendidikan Keluarga sebagai sosok yang ganteng.
Jenazah almarhumah Ibunda Presiden Jokowi tiba di Pemakaman Keluarga Mundu, Selokaton, Gondangrejo, Kabupaten Karanganyar, sekitar pukul 13.00 WIB, diikuti keluarga besar Presiden Joko Widodo.
Advertisement
Di depan peti jenazah yang diangkat oleh personel Paspampres terlihat putra sulung Joko Widodo, Gibran Rakabuming membawa foto almarhumah.
Peti jenazah almarhumah langsung dibawa masuk ke kompleks pemakaman yang sudah dilengkapi tenda untuk para pelayat.
Sementara para pelayat yang datang ke pemakaman disemprot dahulu dengan cairan disinfektan yang sudah disiapkan petugas.
Sujiatmi Notomiharjo dimakamkan tepat disamping pusara suaminya Widjiatno Notomiharjo.
Sujiatmi meninggal dunia pada usia 77 tahun karena penyakit kanker.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antaranews.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Pembeli Beras SPHP Wajib Difoto, Ini Penjelasan dari Perum Bulog
- Sidang Korupsi Mbak Ita, Wakil Wali Kota Semarang Diperiksa
- Mantan CEO GoTo Andre Soelistyo Diperiksa Kejagung Terkait Dugaan Korupsi Chromebook
- Polisi Kerahkan 1.082 Personel Gabungan Amankan Aksi Unjuk Rasa di Sidang Hasto Kristiyanto
- Mulai 1 Juli 2026, Vietnam Larang Penggunaan Sepeda Motor Berbahan Bakar Fosil di Pusat Kota Hanoi
Advertisement
Hari Pertama MPLS di SMPN 1 Banguntapan Dimulai dengan Penyerahan Simbolis Siswa Baru
Advertisement
Tren Baru Libur Sekolah ke Jogja Mengarah ke Quality Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Tukin ASN DKI yang Telat di Hari Pertama Sekolah akan Dipotong
- Mulai 1 Juli 2026, Vietnam Larang Penggunaan Sepeda Motor Berbahan Bakar Fosil di Pusat Kota Hanoi
- Polisi Kerahkan 1.082 Personel Gabungan Amankan Aksi Unjuk Rasa di Sidang Hasto Kristiyanto
- Operasi Patuh 2025 Dimulai Hari Ini Hingga 27 Juli Mendatang, Berikut Jenis Pelanggaran dan Denda Tilangnya, Paling Tinggi Rp1 Juta
- Mensos Tegaskan Masa Orientasi Siswa Sekolah Rakyat Sekitar 15 Hari
- Mantan CEO GoTo Andre Soelistyo Diperiksa Kejagung Terkait Dugaan Korupsi Chromebook
- Sidang Korupsi Mbak Ita, Wakil Wali Kota Semarang Diperiksa
Advertisement
Advertisement