Advertisement
Nadiem Makarim Keluar, Wishnutama dan Erick Thohir Tiba Hampir Bersamaan
Erick Thohir (kedua dari kanan) dan Wishnutama (kedua dari kiri) bergabung dengan Jagad Satria Dewa. - Antara
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA —Istana Negara kedatangan wajah-wajah baru yang digadang-gadang bakal mengisi pos menteri di kabinet Pemerintahan Joko Widodo-Ma’ruf Amin, Senin (21/10/2019) siang.
Mantan CEO NET TV Wishnutama Kusubandio dan mantan Ketua Tim Kampanye Nasional Pasangan Jokowi-Ma’ruf Amin, Erick Thohir terlihat di Istana Negara mengenakan kemeja putih.
Advertisement
Wisnutama tiba di Istana sekitar pukul 11.05 WIB. Lalu, tidak lama kemudian Erick Thohir juga muncul pada pukul 11.10 WIB.

BACA JUGA

Sementara itu, dalam waktu hampir bersamaan pendiri layanan aplikasi transportasi berbasis daring Nadiem Makarim keluar dari Istana setelah bertemu dengan Presiden Jokowi.
Nadiem bercerita bahwa dirinya banyak bercerita dengan Presiden Jokowi mengenai pembangunan sumber daya manusia (SDM).
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Tanpa Dana Negara, Bedah Rumah Pemkot Jogja Tetap Jalan di 2026
Advertisement
Museum Iptek Hainan Dibuka, Tawarkan Wisata Sains Imersif
Advertisement
Berita Populer
- Batu Raksasa Dipecah untuk Buka Akses Warga Gedangsari Gunungkidul
- Pengungsi Banjir Pidie Jaya Menanti Kepastian Hunian Layak
- Basarnas Telusuri Titik Hilang Kontak Pesawat di Maros Sulsel
- Kalurahan Banyuraden Sleman Raih Penghargaan Desa Nasional 2025
- Pesawat ATR Indonesia Air Transport Hilang Kontak, Angkut 11 Orang
- Banjir Surut, Jalur Kereta Pekalongan-Sragi Kembali Dilintasi
- Kesaksian Warga Soal Mahasiswa Tewas Ditusuk Rekan Sendiri di Bantul
Advertisement
Advertisement



