Advertisement

Romahurmuziy Bantah PPP Hasil Muktamar Dukung Prabowo-Sandi

Newswire
Kamis, 28 Februari 2019 - 17:17 WIB
Nina Atmasari
Romahurmuziy Bantah PPP Hasil Muktamar Dukung Prabowo-Sandi Ketua Umum Partai Persatuan dan Pembangunan (PPP) Romahurmuziy

Advertisement

Harianjogja.com, JAKARTA-- Pernyataan Calon Presiden Prabowo Subianto yang mengaku didukung Partai Persatuan Pembangunan (PPP) mendapat respon dari Ketua Umum PPP Romahurmuziy.

Rommy memastikan partai berlambang kakbah yang kini berada di bawah kepemimpinannya tersebut solid dalam mendukung Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden Joko Widodo - Maruf Amin. Ia menegaskan PPP tidak dalam keadaan terpecah belah dan terbagi menjadi dua kubu terkait Pilpres 2019.

Advertisement

Rommy berujar, jika ada pernyataan dukungan kepada capres dan cawapres selain Jokowi - Maruf dari PPP, dapat dipastikan bahwa dukungan tersebut bukan berasal dari kadernya.

"Semua solid kalau ada yang mendukung di luar Jokowi - Amin saya rasa itu bukan kader PPP," kata Rommy di Harlah ke-46 PPP, Ancol, Jakarta Utara, Kamis (28/2/2019).

Sebelumnya Rommy juga membantah klaim Calon Presiden Prabowo Subianto yang mengatakan mendapat dukungan dari PPP hasil Muktamar. Rommy menegaskan bahwa partainya kini telah islah dan bersatu dalam menentukan lilihan kepada Jokowi - Amin.

Rommy menyebut Prabowo hanya mencampuri urusan partai di bawah kepemimpinannya yang sudah solid. Bahkan, lanjut Rommy, pernyataan klaim Prabowo merupakan bagian dari upaya memecah-belah PPP.

"Dan yang kedua saya hanya melihat bahwa ini lah yang saya katakan bahwa sulit kita mengharapkan seorang pemimpin yang memang menjadi bagian dari upaya melestarikan pecah belah. Karena kan PPP sudah islah, sudah bersatu dan tapi dia justru mengaduk-aduk kembali dan menggaruk-garuk di tempat yang tidak gatal," tutur Rommy.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : Suara.com

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Berita Lainnya

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Perizinan Penambangan di DIY Dibatasi Sebulan, Penggunaan Alat Disesuaikan dengan Lokasi Tambang

Jogja
| Minggu, 06 Juli 2025, 07:57 WIB

Advertisement

alt

Kampung Wisata Bisa Jadi Referensi Kunjungan Saat Liburan Sekolah

Wisata
| Senin, 30 Juni 2025, 06:57 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement