Advertisement
Senin Pekan Depan, Erick Thohir Umumkan Harga Tiket Indonesia vs Argentina

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Erick Thohir akan mengumumkan detail resmi penjualan tiket untuk laga tim nasional Indonesia melawan juara dunia Argentina pada Senin (29/5/2023).
Erick Thohir mengatakan saat ini PSSI masih menjajaki negosiasi mengenai hak siar laga yang masuk kalender FIFA match day tersebut.
Advertisement
"Kami kan sedang dalam proses negosiasi untuk ticketing dan juga proses biding untuk hak siar. Jadi Insyaallah hari Senin kami juga akan mengumumkan mengenai hak siar media untuk seluruh laga timnas Indonesia sampai akhir tahun ini," kata Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Erick Thohir kepada pewarta, Jumat (26/5/2023).
BACA JUGA : Resmi! Indonesia Jamu Argentina 19 Juni 2023
Timnas Indonesia bakal menantang jawara dunia, Argentina dalam ajang FIFA match day di Stadion Gelora Bung Karno Jakarta pada 19 Juni. Mantan Presiden Inter Milan itu masih belum bisa mengumumkan nominal tiket tersebut karena masih akan melakukan rapat.
"Kan baru meeting. Di media sosial banyak itu harga tiket [yang sudah menyebar] bahkan ada yang hoaks, biarin saja. Kalau saya kan selalu ngasih statement yang harus bisa dipertanggungjawabkan, jadi tunggu waktunya," kata Erick Thohir.
Mengenai hak siar, Erick mengatakan PSSI sedang membagi hak siar dengan federasi sepak bola Argentina (AFA) karena pihak AFA juga mempunyai hak untuk menayangkan laga tersebut di negaranya.
"Semoga Senin ada pengumuman termasuk hak siar di dalam negeri maupun luar negeri karena mereka (AFA) juga ada jatah hak siar dengan negaranya," kata Erick.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Jateng Alami Inflasi 2,2 Persen Juni 2025, Tertinggi Sejak LIma Bulan Terakhir
- Harga Tiket Mendaki Gunung Fuji Jepang Kini Naik Dua Kali Lipat
- Pemerintah Sebut Makan Bergizi Gratis Telah Menjangkau 5,58 Juta Orang
- Pemilu dan Pilkada Diputuskan Diadakan Terpisah, DPR Pertanyakan Posisi Mahkamah Konstitusi
- Terungkap, Mantan Wali Kota Semarang Mbak Ita Melarang Pegawai Bapenda Hindari Panggilan KPK
Advertisement
Advertisement

Kampung Wisata Bisa Jadi Referensi Kunjungan Saat Liburan Sekolah
Advertisement
Berita Populer
- Mantan Walkot Semarang Mbak Ita Bikin Lomba Masak Nasi Goreng, Hadiahnya dari Iuran PNS Bapenda
- Presiden Prabowo Jadi Inspektur Upacara HUT Ke-79 Bhayangkara
- Otoritas Iran Menyebut Korban Meninggal Akibat Serangan Israel Capai 935 Orang
- Hasil Seleksi PPPK Kemenag: 17.154 Dinyatakan Lolos, Ini Link Pemberkasan
- Presiden Prabowo Akan Bertemu Pemerintah Arab Saudi untuk Bahas Pembangunan Kampung Haji di Makkah
- 3 Pejabat Kementerian PU Dinonaktifkan Seusai OTT KPK Terkait Suap Proyek di Sumut
- Nikita Mirzani Diborgol Saat Hadiri Sidang di PN Jaksel
Advertisement
Advertisement