Advertisement
Akhir Tahun Ini Kelar, Tol Jogja-Solo Mempercepat Perjalanan Kartasura-Ngawen Hanya 20 Menit
Advertisement
Harianjogja.com, KLATEN—Pembangunan jalan tol Jogja-Solo di ruas Kartasura, Sukoharjo, hingga Ngawen, Klaten ditargetkan kelar akhir tahun 2023 ini. Dibukanya tol ini kelak akan mempercepat perjalanan Kartasura-Ngawen menjadi hanya 20 menit.
Selama ini jika melewati jalan Solo-Jogja, dari Kartasura sampai Ngawen membutuhkan waktu kurang lebih 45 menit dengan catatan arus lalu lintas lancar. Jika lewat tol dengan kecepatan maksimal 100 km/jam cukup ditempuh 20 menit.
Advertisement
Manager Lahan dan Utilitas PT Jogjasolo Marga Makmur (JMM), Muhammad Amin, mengatakan pekerjaan konstruksi jalan tol dari Kartasura sampai exit tol Karanganom di Desa Kuncen, Ceper, Klaten, ditarget selesai pada September 2023.
BACA JUGA: Bermasalah, Tanah Kas Desa di Condongcatur Dipakai Perumahan Padahal Izinnya Hotel
Ruas itu masuk dalam seksi 1.1. Sementara ruas dari Karanganom hingga exit tol Ngawen di Kecamatan Ngawen, Klaten, yang masuk seksi 1.2 yang ditargetkan selesai pada akhir 2023. “Target sampai pintu di Ngawen Desember tahun ini,” kata Amin, Senin (15/5/2023).
Soal pengoperasian jalan tol Solo-Jogja ruas Kartasura-Ngawen, Amin menjelaskan harus menunggu proses pengecekan dari tim pemerintah pusat. Pengecekan itu untuk memastikan seluruh sarana dan prasarana sudah siap dan lengkap.
Amin mengatakan ketika tol sudah dioperasikan, waktu tempuh dari Kartasura ke Klaten dan sebaliknya melalui tol kurang dari 20 menit. “Tol didesain untuk kecepatan maksimal 100 km/jam,” jelas dia.
Sebelumnya, Pengadilan Negeri (PN) Kelas IA Klaten melakukan eksekusi lahan untuk pembangunan jalan tol Solo-Jogja di wilayah Desa Pepe, Kecamatan Ngawen, Klaten, Rabu (10/5/2023). Lahan itu berada pada seksi 1.2 atau antara Kartasura hingga exit tol Ngawen.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
- Tersangka Korupsi Bumdes Berjo Karanganyar Tertangkap di Hotel Bareng WIL
- Mengulik Komunitas Jalan Nordik, Olahraga yang Digemari Lansia di Semarang
- Meresahkan! Gerombolan Pemotor Berulah sampai Lempar Batu ke Rumah Warga Klaten
- Ricuh, Penonton Pukuli Wasit di Pertandingan Futsal Putri PON XXI Aceh-Sumut
Berita Pilihan
- Peneliti Umumkan Penemuan Virus Baru di China Sebabkan Sakit Syaraf Menular lewat Kutu
- Cegah Pelecehan Seksual, Ini Kiat Psikolog untuk Mengedukasi Anak-Anak
- Risma Mundur, Muhadjir Effendy Ditunjuk Jadi Plt Menteri Sosial
- Kementerian BUMN Bakal Panggil Bos Peruri Ihwal Errornya E-Meterai CPNS
- Resmi! Mulai Malam Ini Pendaftaran CPNS 2024 Bisa Gunakan Meterai Tempel
Advertisement
KPU DIY Buka Rekrutmen KPPS Pilkada 2024, Segini Gajinya
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Ini Syarat dan Ketentuan Sayembara Logo dan Desain User Interface BPKH Apps
- Gempa Mag 4,9 Guncang Bali: Terjadi 5 Kali Susulan
- Gubernur Bali Usulkan Pemberian Sanksi untuk Wisatawan Asing Tak Bayar Pungutan
- Aktivis HAM Aysenur Tewas Ditembak Tentara Israel
- Waspada Cuaca Ekstrem Dua Hari Kedepan di Jateng dan Sekitarnya
- Korban Perampokan Meninggal Dunia, Ditembak di Bagian Kepala
- Ketum KONI Ingatkan Standardisasi Pelatih di Semua Cabor
Advertisement
Advertisement