Advertisement
Pria Berbaju Kotak-kotak, Tersangka Penembakan di Kantor MUI
Tangkapan layar pertugas membekuk pelaku penembakan di Kantor MUI oleh orang tak dikenal, Selasa (2/5/2023). - Istimewa
Advertisement
Harianjogja.com, SOLO—Kantor MUI yang berlokasi di Menteng, Jakarta Pusat, ditembak orang tak dikenal pada Selasa, 2 Mei 2023 siang WIB. Sejumlah staf MUI terluka dan fasilitas rusak akibat peristiwa itu.
Seorang pria dengan baju kotak-kotak yang diduga sebagai tersangka penembakan diamankan oleh pihak kepolisian.
Advertisement
BACA JUGA: Saat Menembak di Kantor MUI, Pelaku Menggunakan Jenis Senjata Ini
Wasekjen MUI bidang hukum dan HAM Ikhsan Abdullah mengatakan bahawa penembakan yang dilakukan mengakibatkan kaca pecah dan korban luka.
“Iya benar di halaman depan kantor MUI ada bebrapa kaca pecah ada korban dari pihak kita udah dibawa ke rumah sakit,” kata Ikhsan kepada wartawan, Selasa (2/5/2023).
Ikhsan mengatakan bahwa korban dari pihak MUI ada tiga orang yang terkena peluru karet yaitu satu security, satu front office, dan satu staff.
Saat ini pelaku, kata Ikhsan sudah dibawa ke Polsek Menteng untuk diperiksa lebih lanjut.
“Pelaku sudah dibawa ke polsek menteng,” ucapnya.
Sementara itu, Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Komarudin saat menjelaskan hasil penyelidikan awal kasus penembakan tersebut.
Menurutnya sampai saat ini diketahui jika pelaku melakukan penembakan tersebut seorang diri alias tidak dibantu oleh siapapun.
"Untuk pelaku sementara satu," ujar Komarudin, Selasa (2/5/2023).
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Alarm Berbunyi, Warga Wonosari Gagal Curi Kotak Infak di Bantul
Advertisement
Destinasi Favorit Terbaru di Sleman, Tebing Breksi Geser HeHa Forest
Advertisement
Berita Populer
- Kasus Pandji Pragiwaksono Diproses dengan KUHP Baru di Polda Metro
- BI DIY Catat Outflow Uang Kartal Akhir 2025 Lampaui Rp1 Triliun
- Dua Pemancing Hilang di Pantai Wediombo, Pencarian Diperluas
- Warga Karangwaru Jogja Terapkan Biowash untuk Kelola Sampah Organik
- Kemnaker Tegaskan BSU 2026 Belum Ada, Link Pendaftaran Hoaks
- Cara Merebus Telur Sempurna agar Matang Merata dan Mudah Dikupas
- OTT KPK, DJP Ancam Pecat Pegawai Terlibat Suap Pajak
Advertisement
Advertisement



