Advertisement
Elpiji Nonsubsidi Makin Mahal, Ini Harganya di Tingkat Pengecer
Tabung Bright Gas kemasan 5,5 kg. - JIBI/Bisnis.com/Nadya Kurnia
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA – Pertamina mengumumkan kenaikan harga elpiji nonsubsidi 12 kilogram pada akhir tahun lalu. Pertamina menyesuaikan harga sekitar Rp1.600 hingga Rp2.600 per kilogram (kg).
Dengan begitu, harga untuk isi ulang LPG Bright Gas 5,5 kg berkisar pada harga Rp76.000, atau sekitar Rp13.818 per kg. Sementara itu, harga isi ulang Bright Gas dan elpiji 12 kg menjadi Rp163.000 atau sekitar Rp13.583 per kg.
Advertisement
Akan tetapi, harga jual di tengah masyarakat bisa lebih tinggi dari estimasi tersebut. Misalnya saja isi ulang Bright Gas 12 kg yang dijual Rp175.000 di Tangerang Selatan dan Bogor.
Irto Ginting, Pjs Corporate Secretary Pertamina Patra Niaga, mengatakan Rp163.000 untuk isi ulang elpiji dan Bright Gas tabung 12 kg adalah harga di tingkat agen resmi NPSO.
“Kenaikannya memang sekitar Rp25.000 [di tingkat pengecer]. Jadi kalau selama ini beli Bright Gas 12 kg Rp150.000, maka sekarang naik menjadi Rp170.000–Rp175.000,” katanya, Senin (3/1/2022).
Untuk isi ulang Bright Gas 5,5 kg, kata dia, kenaikannya berkisar Rp10.000 sampai dengan Rp13.000 dari harga sebelumnya.
Sebelumnya, harga elpiji dengan merek Bright Gas 12 kg di sejumlah koperasi dan pedagang ritel di Tangerang Selatan dan Bogor mencapai Rp175.000, naik Rp25.000 dari Rp150.000.
“Iya, naik Rp25.000 sejak 1 Januari 2022,” ungkap salah seorang pengelola koperasi di daerah Tangerang Selatan yang enggan disebutkan namanya, Senin (3/1/2021).
Salah seorang konsumen di Cimanggis, Bogor, Iqbal, 35, pun menuturkan bahwa keluarganya yang biasa mengonsumsi LPG 12 kg kaget dengan kenaikan tersebut.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- KPK Panggil Gus Alex sebagai Saksi Kasus Dugaan Korupsi Kuota Haji
- Jenazah Pilot ATR 42-500 Andy Dahananto Disambut Haru di Tigaraksa
- Tetangga Kenang Farhan, Copilot ATR yang Tewas di Bulusaraung
- Bulog Bakal Pakai Beras Premium untuk MBG dan Batalion TNI
- Tidak Boleh Tokoh Fiksi, Pekerjaan di KTP Diatur Ketat, Ini Daftarnya
Advertisement
UMK Bantul Naik, Disnakertrans Intensifkan Pengawasan Perusahaan
Advertisement
Festival Lampion Dinosaurus Zigong Tarik Wisatawan ke Sichuan
Advertisement
Berita Populer
- Aston Villa Akhiri Puasa 21 Tahun, Tumbangkan Newcastle 2-0
- 76 Tahun Imigrasi Indonesia, Dari Sejarah Panjang hingga Layanan
- Jadwal KA Bandara YIA Reguler dan Xpress Senin 26 Januari 2026
- Jadwal KA Prameks Jogja-Kutoarjo Hari Ini
- Vokalis Element Lucky Widja Tutup Usia, Industri Musik Berduka
- Jadwal SIM Keliling di Bantul, Senin 26 Januari 2026
- Awal 2026, Life Media Gratiskan Biaya Pasang Internet Rumah di Jogja
Advertisement
Advertisement



