Advertisement
Kebakaran Kilang Pertamina Balongan, 3 Orang Dilaporkan Hilang
Advertisement
Harianjogja.com, INDRAMAYU - Tiga orang warga dilaporkan hilang dan hingga kini belum diketemukan akibat kebakaran yang terjadi Kilang Minyak Pertamina RU VI Balongan, di Kabupaten Indramayu, Jawa Barat, Senin (29/3/2021).
Kepala Seksi Kedaruratan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Jawa Barat, Hadi Rahmat mengatakan tiga orang warga tersebut diduga terpental ke sawah saat melewati lokasi Jalan Balongan pada Senin (29/3/2021) dini hari saat kebakaran terjadi.
Advertisement
Berdasarkan data yang diperoleh dari Pusat Pengendalian Operasi Penanggulangan Bencana (Pusdalops PB) BPBD Provinsi Jawa Barat, ada 19 orang warga menjadi korban luka berat maupun ringan dalam musibah kebakaran tersebut, salah satunya seorang nenek yang berusia 100 tahun.
Baca juga: Nenek Berusia 100 Tahun Jadi Korban Ledakan Kilang Minyak PT Pertamina
"Ya benar di antaranya ada lansia, sekarang posisi korban yang luka berada di RS Pertamina," kata Jadi Rahmat.
BPBD Provinsi Jawa Barat, kata dia, telah menurunkan tim untuk melakukan pendampingan pengendalian bencana tersebut bersama Pertamina dan BPBD Kabupaten Indramayu.
"Kami juga melakukan pendampingan dan penanganan kebakaran ini dilakukan langsung oleh Pertamina," katanya.
Berikut adalah daftar warga yang menjadi korban dalam kebakaran tersebut.
Ada 14 orang warga yang mengalami luka ringan yakni Noaf Firmansyah, 21; Muhammad Sidiq Maulana, 13; Guntur Mauluna, 13; Suteni, 53 tahun; Yasmin, Mulyana, 82; Dawin, 80; Romalah, 55; Sanusi, 90; Warti, 80; Rokamah, 80; Tiah, 100; Raminah, 60; dan Ade Suratman (satpam).
Sementara itu, lima orang warga mengalami luka berat Kosim B Durakman, 18; Abdul alias adil, 18; Ibnu ajis, 18; Ahmad Asrori, 18; dan Khoirul Ikhwan, 16.
Selain itu, seorang warga bernama Mashadi Dulkodir, 61, dilaporkan tewas akibat kejadian tersebut.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Kejagung Sebut Mantan Ketua PN Surabaya Dapat Jatah 20.000 Dollar Singapura dalam Kasus Ronald Tannur
- Terangka Pelecehan Seksual Agus Tunadaksa Resmi Ditahan
- Jaksa Agung Sebut Ada Pejabat Kementerian LHK Jadi Tersangka Korupsi Sawit
- PDIP Tuding Penggeledahan Rumah Hasto Kristiyanto oleh KPK Pengalian Isu OCCRP Jokowi
- Komisi X DPR Bakal Panggil Pengurus PSSI Buntut Pemecatan STY
Advertisement
Tahun Ini, Pemkot Jogja Akan Membangun Rusunawa dengan Danais Rp5 Miliar
Advertisement
Asyiknya Camping di Pantai, Ini 2 Pantai yang Jadi Lokasi Favorit Camping Saat Malam Tahun Baru di Gunungkidul
Advertisement
Berita Populer
- Profil Mantan Dirut Taspen Antonius Kosasih Ditahan KPK: Pernah Duduki Jabatan Mentereng di BUMN
- Detik-detik Kecelakaan Bus Pariwisata Berpenumpang Siswa SMK TI Bali di Kota Batu, 4 Orang Meninggal Dunia
- Platform X Dituding Langgar UU, Elon Musk Terancam Denda
- KPU: Hari Ini 21 Provinsi Tetapkan Kepala Daerah Hasil Pilkada 2024
- Geger! Laut Dipagar Sejauh 30 Km Seusai Polemik PSN PIK 2, Ombudsman Lakukan Investigasi
- KPK Periksa Ahok soal Kasus Korupsi LNG Pertamina
- Polisi Beberkan Kronologi Kecelakaan Bus Pariwisata dengan Belasan Kendaraan Bermotor di Kota Baru
Advertisement
Advertisement